Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan

Eufy T8200, Bel Pintu Rumah dengan Kamera UHD 2K


Teknogav.com – Seiring perkembangan teknologi, kini bel rumah pun sudah dilengkapi dengan kamera untuk memudahkan interaksi tamu dengan penghuni. ANKER pun menghadirkan solusi tersebut melalui aksesori pendukung keamanan dengan merek Eufy. Eufy T8200 merupakan bel pintu rumah yang dilengkapi dengan beberapa fitur canggih. Bel pintu ini memiliki kamera UHD yang dapat merekam video sampai 2K sehingga penghuni dapat melihat pengunjung dari dalam.

Share:

Acer Spin 3 Active, Laptop Convertible yang Cocok untuk Kreator

Teknogav.com – Acer Spin 3 Active merupakan laptop convertible yang cocok bagi para pembuat konten di Indonesia. Sebagai laptop convertible, tentu saja layar Acer Spin 3 Active ini dapat diputar sampai 360˚ untuk masuk ke mode tablet. Kinerja laptop ini ditenagai Intel® Core™ generasi ke-11 yang mampu menjalankan berbagai perintah dan memenuhi kebutuhan pengguna dengan lancar.

Desain Acer Spin 3 Active

Dimensi Acer Spin 3 Active cukup ringkas dengan ketebalan 15,9 mm dan bobot 1,4 kg sehinggga lumayan ringan dibawa bepergian. Laptop ini dibalut dengan warna Pure Silver yang simpel. Layar laptop ini memiliki engsel yang memungkinkan untuk memutar layar sampai 360˚. Kemampuan ini memungkinkan Acer Spin 3 Active untuk digunakan dalam beberapa mode, yang mencakup standar, tent dan tablet. Pengguna pun dapat leluasa memilih mode sesuai dengan kebutuhannya.

Baca juga:  Acer Spin 5, Ringan dan Tipis dengan Layar Sentuh Antimikroba

Acer Spin 3 Active

Tentu saja sebagai laptop convertible, layar laptop ini menggunakan teknologi layar sentuh yang mendukung penggunaan mode tablet. Kerennya, layar sentuh Acer Spin 3 Active ini pun sudah mendukung multi-touch. Layar laptop ini menggunakan teknologi IPS berukuran 13,3 inci dan resolusi 2K. Tentu saja resolusi tersebut lebih jernih jika dibandingkan dengan layar Full HD. Rentang warna pun lebih kaya dan luas dengan 100% sRGB yang mendukung tuntutan para pembuat konten. Kemampuan layar tersebut tentu saja mendukung kegiatan menonton film atau menikmati hiburan lainnya.

Baca juga: Acer Perkenalkan Cromebook 512 dan Spin 512

Acer Spin 3 Active

Pengoperasian menggunakan layar sentuh pun didukung dengan aksesori Acer Active Stylus yang sudah termasuk dalam paket penjualan. Stylus ini bisa digunakan untuk navigasi, menulis dan menggambar dengan 4.096 tingkat sensitivitas sehingga responsif saat digunakan. Kualitas stylus ini pun dijamin oleh sertifikasi Wacom. Acer juga menyertakan dock untuk menyimpan stylus sehingga mengurangi risiko stylus hilang atau peletakan sembarangan. Dock ini membantu menyimpan stylus dengan aman dan juga berperan untuk pengisian daya sytlus.

Fitur-fitur yang diusung Acer Spin 3 Active ini sangat sesuai dengan kebutuhan para pembuat konten, desainer, ilustrator dan juga animator. Tentu saja pengguna dengan profesi lain pun tentu dapat meningkatkan produktivitasnya menggunakan Acer Spin 3 Active ini.

port di sisi kanan Acer Spin 3 Active

 
port di sisi kiri Acer Spin 3 Active

Konektivitas pada Acer Spin 3 Active pun didukung oleh port yang cukup lengkap. Port tersebut mencakup HDMI, USB 3.2 Gen 1, USB 3.2 Gen 2, dan 2 USB tipe-C Thunderbolt 4. Selain itu tersedia juga microSD card reader. Konektivitas pada Acer Spin 3 Active pun didukung Intel Killer Wi-Fi 6. Fitur tersebut mengoptimalkan jaringan internet di laptop sehingga kegiatan online lebih lancar.

Baca juga: Acer Swift 3X, Laptop Tipis dan Ringan Berkinerja Tangguh

Kinerja Prosesor Intel® Core™ Gen ke-11

Acer Spin 3 Active ditenagai prosesor Intel® Core™ i5-1135G7 yang merupakan prosesor Intel generasi ke-11. Prosesor ini diproduksi menggunakan arsitektur SuperFin 10 nm, serta memiliki 4 core dan 8 threads. Kecepatan clock prosesor maksimal 4,7 GHz.  Jika dibandingkan dengan prosesor generasi sebelumnya, kinerja prosesor ini lebih tinggi 84%. Pemrosesan grafis pada Acer Spin 3 Active ini mengandalkan Intel® Iris® Xe. Kinerja prosesor pun didukung oleh RAM DDR4 berkapasitas 16 GB dan media penyimpanan dengan teknologi SSD berkapasitas 512 GB.

Acer Spin 3 Active

Sertifikasi Intel® Evo™ dari Intel pun sudah disandang pada Acer Spin 3 Active ini. Responsivitas, daya tahan baterai, konektivitas, audio, layar, desain tipis dan ringan dijamin oleh sertifikasi Intel® Evo™. Intel® memberikan sertifikasi tersebut untuk menjamin kebutuhan pengguna dalam bergerak bebas dan tetap produktif.

Kesimpulan dan Harga

Kemampuan Acer Spin 3 Active ini memuaskan secara keseluruhan. Desain convertible laptop memungkinkan untuk digunakan dalam berbagai posisi dengan tetap nyaman. Kinerjanya pun dapat memenuhi berbagai kebutuhan, baik dalam bekerja maupun hiburan. Harga yang dibanderol pada Acer Spin 3 Active ini sekitar Rp12 jutaan. Pembelian dapat dilakukan di beberapa marketplace berikut ini:

https://invol.co/clvfba
Klik untuk membeli Acer Spin 3 Active di Blibli
Klik untuk membeli Acer Spin 3 Active di Bhinneka
Klik untuk membeli Acer Spin 3 Active di Tokopedia
Klik untuk membeli Acer Spin 3 Active di Lazada
Klik untuk membeli Acer Spin 3 Active di Shopee
Share:

Amazon Tawarkan Daur Ulang Perangkat Elektronik Kecil secara Gratis


Teknogav.com – Amazon memiliki program daur ulang berbagai perangkat elektronik kecil seperti ponsel flip yang sudah lama tak digunakan atau tablet rusak. Pada program tersebut, Amazon akan membayari ongkos pengiriman barang-barang untuk didaur ulang. Pengiriman barang-barang yang akan didaur ulang dapat dilakukan melalui berbagai titik dropoff UPS.
Share:

HAUS! Manfaatkan Metaverse untuk Kembangkan Bisnis UMKM Retail yang Bersaing

Teknogav.com – PT WIR Asia Tbk. (WIR Group) menjalin kemitraan strategis dengan PT Inspirasi Bisnis Nusantara yang dituangkan dalam nota kesepahaman. PT Inspirasi Binis Nusantara merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Food & Beverage (F&B) dan memiliki merek dagang ‘HAUS!’. Nota kesepahaman ini ditandatangani Gufron Syarif, Chief Executive Officer HAUS! dan Gupta Sitorus, Chief Sales and Marketing Officer WIR Group. Acara penandatanganan tersebut dilakukan kedua belah pihak di Jakarta.

Share:

Huawei Tegaskan Komitmen untuk Dukung Ekosistem Digital Indonesia

Teknogav.com – Pada peringatan Idul Adha, Huawei menegaskan komitmen untuk mendukung penguatan ekosistem ekonomi digital syariah Indonesia dengan mengoptimalkan teknologi digital. Yenty Joman, Director of Government Affairs, Huawei Indonesia menyampaikan bahwa ‘Huawei I Do’ menegaskan komitmen Huawei bagi ekosistem digital Indonesia. Huawei merupakan penyedia solusi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) global yang meyakini bahwa teknololgi digital berperan mendorong dan memberdayakan masyarakat. Teknologi dapat digunakan untuk meningkatkan kapasitas organisasi dan individu sehingga menciptakan ekosistem yang lebih dewasa.

Share:

PT Ingram Micro Indonesia Siap Sediakan Serangkaian Solusi Red Hat


Teknogav.com – Red Hat dan PT Ingram Micro Indonesia menjalin kemitraan strategis untuk mendukung transformasi digital di Indonesia. Kemitraan ini menjadikan PT Ingram Micro Indonesia sebagai distributor resmi solusi open source Red Hat bagi enterprise. Serangkaian solusi Red Hat yang distribusikan PT Ingram Micro Indonesia mencakup infrastruktur, integrasi, cloud, pengembangan aplikasi dan automasi & manajemen. Fokus distribusi ini terletak pada rangkaian solusi Red Hat Enterprise Linux, Red Hat Ansible Automation Platform, dan Red Hat OpenShift.

Share:

ITB Beri Penghargaan Ganesa Widya Jasa Adiutama untuk Huawei


Teknogav.com – Ganesa Widya Jasa Adiutama merupakan penghargaan yang merupakakan pengakuan tertinggi dari Institut Teknologi Bandung (ITB). Penghargaan ini diberikan bagi pihak-pihak yang berperan aktif secara nyata dan berkelanjutan dalam mengembangkan ekosistem teknologi informasi dan komunikasi (TIK). ITB pun menganugerahkan penghargaan tersebut kepada Huawei yang merupakan penyedia solusi TIK.
Share:

Smartfren Sampaikan Hasil RUPS Tahunan dan Luar Biasa

Teknogav.com – PT Smartfren Telecom Tbk. (Perseroan) telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan dan RUPS Luar Biasa. Pelaksanaan kedua RUPS tersebut dilakukan secara berurutan pada hari Selasa, 12 Juli 2022. Tempat penyelenggaraan RUPS tersebut berada di Ruang Auditorium Lt. 3, PT Smartfren Telecom Tbk, Jalan H. Agus Salim No. 45, Jakarta Pusat.

Share:

Review HP Pavilion Aero, Laptop Super Ringan Berkinerja Tinggi


Teknogav.com – HP Pavilion Aero merupakan laptop yang dirancang untuk menunjang mobilitas dengan bobotnya yang begitu ringan. Bobot HP Pavilion Aero ini bahkan kurang dari 1 kg. Keistimewaan lain dari HP Pavilion adalah fitur-fitur yang ramah lingkungan. Sementara keandalan kinerjanya mengandalkan prosesor AMD Ryzen 7 5800U yang berkinerja tinggi menggunakan arsitektur Zen 3.

Share:

realme GT NEO 3T Andalkan Kinerja Kencang dengan Nuansa Balap

Teknogav.com – Smartphone realme GT NEO 3T resmi dihadirkan di Indonesia pada Juni 2022. Peluncuran smartphone tersebut dilakukan bersama dengan realme GT NEO 3 150 W dan realme GT NEO 3 80 W. Kehadiran realme GT NEO 3T ini siap meramaikan segmen pasar kelas menengah.
Share:

Universitas Bunda Mulia dan WIR Group Berkolaborasi Kembangkan Metaverse untuk Pendidikan


Teknogav.com – Universitas Bunda Mulia (UBM) dan PT WIR Asia Tbk., (WIR Group) berkolaborasi untuk mengembangkan platform metaverse untuk dunia pendidikan. Platform metaverse akan dimanfaatkan untuk mewujudkan visi UBM menjadi perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan berkualitas tinggi dan berorientasi pada industri. Kolaborasi antara UBM dan WIR Group dituangkan dalam nota kesepahaman yang ditandatangani pada Jumat, 3 Juni 2022.
Share:

Review HyperX Cloud Core Wireless, Headset Gaming Nirkabel yang Simpel


Teknogav.com – HyperX yang merupakan merek dagang dari Hewlett Packard (HP) akan segera meluncurkan headphone wireless terkini, yaitu HyperX Cloud Core Wireless. Sebelum resmi diluncurkan di Indonesia pada Agustus 2022 nanti, tim Teknogav.com berkesempatan menjajal terlebih dahulu kebolehan dari headphone nirkabel ini. Perangkat ini merupakan headset gaming nirkabel yang sudah didukung teknologi DTS Headphone sehingga memberikan pengalaman main game mendalam.

Share:

AV Comparatives Setujui Sertifikasi Kaspersky Safe Kids untuk Windows


Teknogav.com – Kaspersky Safe Kids merupakan solusi untuk melindungi anak-anak dari konten pornografi. Kini Kaspersky Safe Kids untuk Windows sudah mendapatkan sertifikat Parental Control ‘Approved’ dari organisasi penguji independen AV Comparatives. Hasil pengujian menunjukkan bahwa Kaspersky Safe Kids berhasil memblokir 98,6% situs dewasa.

Share:

Tiket Resmi Konser Westlife di IndonesiaTersedia di tiket.com


Teknogav.com – Konser Westlife di Indonesia akan digelar di dua lokasi berbeda. Pada 24 September 2022 konser akan digelar di Sentul International Convention Center dan 25 September 2022 di Jatim Expo Surabaya. Online Travel Agent (OTA) tiket.com menjadi mitra eksklusif penjualan tiket konser Westlife The Wild Dreams Tour: All the Hits tersebut. Penjualan tiket secara eksklusif sudah dibuka sejak 3 Juli 2022 di tiket.com.

Share:

Rayakan Idul Adha, Smartfren dan YMSM Sumbangkan Hewan Kurban


Teknogav.com – Hari Raya Idul Adha 1443H jatuh pada tanggal 9 Juli 2022. Smartfren dan Yayasan Muslim Sinar Mas (YMSM) sumbangkan hewan kurban kepada warga di sekitar kantor regional Smartfren di seluruh Indonesia. Serah terima belasan ekor sapi dan puluhan ekor kambing tersebut dilakukan secara simbolis di Jl. H. Agus Salim, Menteng, Jakarta.
Share:

MES Apresiasi Upaya Huawei Dukung Ekosistem Ekonomi Syariah Melalui Teknologi


Teknogav.com – Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) menyambut positif upaya Huawei dalam mendukung ekosistem ekonomi syariah Indonesia melalui optimalisasi teknologi digital. Hal tersebut disampaikan Erick Thohir, Ketua Umum MES pada acara donasi hewan kurban dari Huawei kepada komunitas muslim. Serah terima hewan kurban tersebut secara simbolis dilakukan pada Kamis, 7 Juli 2022 di Masjid At-Thohir, Cimanggis, Jawa Barat.

Share:

Bangkitkan Semangat Membaca, TikTok dan Gramedia Kembali Gelar Kampanye #SerunyaMembaca


Teknogav.com – TikTok dan jaringan toko buku Gramedia kembali menyelenggarakan kampanye #SerunyaMembaca. Berbagai kegiatan menarik akan memeriahkan kampanye ini demi membangkitkan semangat membaca masyarakat. Selain itu, TikTok berkolaborasi dengan Taman Bacaan Pelangi, organisasi sosial yang fokus mendirikan perpustakaan anak di daerah terpencil Indonesia Timut. TikTok dan Taman Bacaan Pelangi berupaya memperluas akses ke bahan bacaan melalui program donasi buku.

Share:

Predator Helios 300, Seru Main Game dengan Prosesor Intel Terkini

Teknogav.com – Setelah prosesor Intel® Core™ generasi ke-12 resmi diperkenalkan di Indonesia, Acer segera mengumumkan kehadiran prosesor tersebut ke laptop gaming mereka. Kini Predator Helios 300 generasi terbaru hadir dengan prosesor Intel® Core™ i7-12700H yang berkinerja gahar. Pemrosesan grafis pada laptop ini mengandalkan NVIRIA GeForce RTX 3060 dan kiinerja prosesor didukung RAM DDR 16 GB. Media penyimpanan di Predator Helios 300 ini menggunakan SSD dengan teknologi RAID 0 PCIe Gen4 berkapasitas 1 TB.
Share:

Kaspersky Miliki 15% Saham Motive Neuromorphic Technologies


Teknogav.com – Motive Neuromorphic Technologies (Motive NT) adalah perusahaan dengan spesialisasi pada teknologi komputasi neuromorfik, yaitu komputasi yang meniru sistem saraf otak. Kini Kaspersky resmi memiliki 15% saham Motive NT dan akan mengembangkan prosesor neuromorfik versi kedua. Jika dibandingkan prosesor grafis atau GPU, maka prosesor neuromorfik lebih hemat energi 1000 kali.

Share:

JBL Endurance Peak II, Earphone Nirkabel untuk Penggemar Olahraga


Teknogav.comBrand audio JBL memilki lini True Wireless yang laris secara global, termasuk di Indonesia. Salah satu dari lini tersebut adalah seri JBL Endurance Peak II yang dirancang bagi pengguna yang gemar berolahraga. Desain earphone ini dirancang untuk mengatasi masalah earphone yang sering lepas saat berolahraga. Pengguna bisa mengenakan JBL Endurance Peak II saat latihan lari, CrossFit, barre, HIIT dan yoga.  JBL Endurance Peak II sangat cocok bagi individu yang dinamis, cerdas dan bergaya hidup aktif.

Share:

Artikel Terkini