Alienware Area-51m, Laptop Gaming dengan Jeroan Desktop PC Alienware Area-51m, Laptop Gaming dengan Jeroan Desktop PC ~ Teknogav.com

Alienware Area-51m, Laptop Gaming dengan Jeroan Desktop PC


Teknogav.com – Tampil di ajang CES 2019, Alienware Area-51m merupakan laptop gaming paling canggih di dunia. Seiring dengan makin canggihnya desktop gaming, justru sebagian besar laptop gaming hanya fokus pada sisi laptop saja dibandingkan gamingnya sendiri. Nah, Alienware Area-51m memiliki kecanggihan perangkat game layaknya desktop PC tetapi dikemas dalam laptop gaming.
Masalah yang umum terjadi pada laptop adalah clock yang terpasang akan usang dimulai saat pembelian, tanpa ada kemungkinan untuk mengupgrade perangkat CPU dan kartu grafisnya. Dengan demikian ada saatnya ketika Anda tak bisa lagi memainkan game terkini.

Area-51m tampaknya dapat mengatasi masalah tersebut, bahkan perangkat di dalamnya mendukung prosesor Intel Core untuk desktop. Bedanya laptop ini memiliki baterai, layar dan keyboard yang tertanam. Area-51 dirancang untuk bisa mengganti harddisk, RAM, baterai, CPU dan kartu grafis.

Penggantian bagian-bagian pada laptop ini pun mudah dilakukan dengan sekrup yang bisa dilepas dan panduan yang dicetak pada kerangka laptop. Dengan demikian Anda bisa merombak dan memasangnya kembali.

Sebagai co-founder Alienware, Frank Azor memandang bahwa Area-51 merupakan cara untuk kembali ke akar perusahaan. Teknisnya Area-51 adalah nama laptop paling pertama perusahaan yang dikeluarkan sekitar 17 tahun lalu.

“Kami berpikir bagi kami sendiri, jika kami adalah Alienware pada tahun 2001, apa yang akan kami lakukan sekarang?, ujar Azor.

Azor mengatakan bahwa tujuannya bukan membuat sesuatu yang sangat ringan atau portable atau mainstream atau dengan usia baterai yang bagus. Justru Area-51m merupakan janji pada jenis produk yang dapat diciptakan Alienware tanpa batasan harga atau batas praktek.

Salah satu manfaat ekstensif perusahaan pada bidang gaming PC adalah menciptakan laptop terbaik mutlak yang mungkin bagi penggemar yang telah membawa mereka sejauh ini.

“Ini benar-benar bukan mesin bagi pasar massal,”ucap Azior.

Spesifikasi Alienware Area-51m 

Prosesor yang digunakan pada Area-51m adalah Intel Generasi ke-9 dari i7 8700, i7-9700K atau 19-900K, didampingi GeForce RTX2080. Prosesor Intel tersebut adalah CPU gaming tercepat yang bisa Anda beli.

Kendati Nvidia baru-baru ini mengumumkan chipset grafis GeForce RTX, namun sebenarnya tak sepotensial versi desktop. Azor mengatakan Area-51m menggunakan versi paling hebat yang bisa di-overclock juga dengan framerate sekitar 5-10% kartu grafis desktop.



Jika setahun dari sekarang masih kurang hebat, maka berkat sifat Area-51m yang bisa dikustom, secara teknis bisa menyisipkan segala chip Intel yang kompatibel dengan chipset Intel Z390. Selain itu kartu grafisnya pun secara teori bisa di-upgrade.

Kekurangan dari laptop gaming ini yang perlu diwaspadai adalah daya tahan baterai yang tidak diekspektasikan hebat. Perusahaan tersebut mengharapkan daya tahan baterai sekitar beberapa jam untuk penggunaan rugin. Dan mungkin 45 menit ketika dipakai bermain game secara aktif.

Area-51 memiliki baterai 90Wh, salah satu yang terbesar yang bisa dibawa ke pesawat. Dan masih membutuhkan dua adaptor daya untuk berjalan pada kecepatan tinggi. Adapter 180 watt yang lebih kecil dirancang untuk lebih portable. Jika membutuhkan kinerja maksimum gunakan adapter kedua yaitu 180 watt, 240 watt atau 330 watt tergantung pilihan kartu grafis Anda.

Kedua adapter perlu digunakan secara tandem untuk memperoleh pengalaman penuh karena laptop dengan kelas desktop membutuhkan daya kelas desktop juga. Memang ada dua port daya DC yang tersedia. Tersedia juga satu port Thunderbolt 3, tiga port USB 3.1, HDMI 2.0, Port Mini Display, Ethernet dan port amplifier grafis Alienware.

Selain itu ada banyak pilihan layar 17,3 inci 1080p, mulai dari panel dasar 60Hz sampai pilihan dengan Nvidia G-Sync dan perangkat pelacak mata Tobii yang terintegrasi. Media penyimpanan pun banyak pilihannya, dengan dua slot SSD PCIe M.2 dan satu slot hard disk. Dengan demikian ada banyak pilihan untuk mengkonfigurasi pengaturan media penyimpanan. Tersedia juga empat slot RAM yang dapat menampung memori sampai 64GB 2400MHz.

Sayang, banyaknya fitur canggih Area-51m ini membuat bobotnya pun cukup berat, yaitu sekitar 4kg untuk konfigurasi penuh. Bobot tersebut memang tak bisa dibilang ringan walau casing campuran magnesium membuatnya sedikit lebih ringan dari pendahulunya, yaitu Alienware 17.



Harga yang dibandrol pada Alienware Area-51m ini mulai dari US$2.549 atau sekitar Rp35,7 juta. Konfigurasi yang diperoleh dari harga tersebut adalah prosesor Intel Core i7-8700, GPU RTX 2070, harddisk 1TB, memori DDR 4 8GB, dan layar 1080p 60Hz. Kendati konfigurasi tersebut bukan kemampuan penuh dari Area-51m, tetapi seluruh komponen bisa di-upgrade untuk meningkatkannya.

Melihat ukuran dan harga perangkat ini, kemungkinan tak mudah laris, karena peminatnya pun terbatas.
Bagi yang ingin membeli laptop ini bisa melalui beberapa e-commerce berikut ini:
Share:

Artikel Terkini