
Teknogav.com - Samsung menghadirkan inovasi terkininya di Indonesia, yaitu Galaxy Ring, cincin yang dapat memantau kebugaran penggunanya. Fitur-fitur pada Galaxy Ring ini mendukung penggunanya untuk menjaga keseimbangan fisik dan kesehatan. Cincin pintar ini didukung teknologi AI sehingga bisa berperan sebagai asisten dalam meningkatkan produktivitas dan menjaga gaya hidup sehat. Fitur-fitur pada cincin ini termasuk pengelolaan stres dan pemantauan kualitas tidur.