Resmi Dibuka, Pre-Order Samsung Galaxy A71 Gratis Galaxy Buds Resmi Dibuka, Pre-Order Samsung Galaxy A71 Gratis Galaxy Buds ~ Teknogav.com

Resmi Dibuka, Pre-Order Samsung Galaxy A71 Gratis Galaxy Buds


Teknogav.com - Jajaran Galaxy A Series terkini telah resmi diperkenalkan Samsung di Indonesia sambil mengusung girl band asal Korea Selatan, Blackpink. Pre-order Galaxy A51 telah lebih dahulu digelar dan ditutup pada 17 Januari 2020. Hari ini pre-order Galaxy A71 pun mulai dibuka dengan harga Rp6.099.00 sampai dengan 27 Januari 2020. Pre-order dapat dilakukan dengan mengakses www.galaxyaseries.com atau melalui toko resmi Samsung di berbagai e-commerce. Pelanggan yang melakukan pre-order akan memperoleh bonus Galaxy Buds senilai Rp1.799.000.

E-commerce yang turut berpartisipasi pada program pre-order Galaxy A71 mencakup Blibli.com, Bhinneka, Elevenia, Erafone, Lazada, JD.ID, Shopee, Telesindo dan Tokopedia. Fitur unggulan Galaxy A71 ini  mencakup quad camera 64 MP sesuai tren tahun lalu. Kamera tersebut mampu memotret dengan tajam dan cerah. Tersedia juga lensa makro 5 MP untuk pemotretan lebih detail pada objek yang kecil. Pemandangan lebih lapang pun dapat tercakup dalam foto berkat lensa ultra-wide yang memiliki sudut sampai 123o. Efek bokeh dramatis pun bisa diperoleh dengan keberadaan lensa depth.

Layaknya fitur yang diunggulkan kamera smartphone lain yang menjaga kestabilan perekaman video, Samsung menyematkan fitur Super Steady pada Galaxy A71. Fitur ini pun sudah dihadirkan pada jajaran seri A sebelumnya.

“Samsung mengajak konsumen Indonesia mengambil kesempatan baik ini melalui pre-order. Fitur-fitur awesome yang terdapat di Galaxy A71 akan membuat pengalaman live makin berkesan,” ucap Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Chipset Snapdragon 730G besutan Qualcomm pada Galaxy A71 siap mendampingi gamer dalam bermain game online. Game online dapat berjalan lancar dengan dukungan AI Gaming Booster yang juga memaksimalkan keseruan bermain. Layar berukuran 6,7 inci dengan desain Infinity-O pun lebih nyaman dan lapang untuk menampilkan game atau menonton film. Sumber daya smartphone mengandalkan baterai berkapasitas 4.500 mAh yang didukung fitur Super-Fast Charging 25 W, sehingga bisa live lebih lama.

Fitur-fitur live lainnya mencakup live payment dengan NFC dan Samsung Pay yang telah bekerja sama dengan DANA. Samsung juga berencana untuk menggandeng GoPay dalam ekosistem Samsung Pay mereka. Smartphone ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Prism Crush Black, Prism Crush Blue dan Prism Crush Silver.

Spesifikasi Samsung Galaxy A71



Galaxy A71
Layar
6,7-inci, Full HD+ (1080 x2400)
Super AMOLED Plus
Infinity-O Display
Kamera
Belakang
Main: 64MP, F1.8
Depth: 5MP, F2.2
Macro: 5MP, F2.4
Ultra Wide: 12MP, F2.2
Depan
Selfie: 32MP, F2.2
Dimensi
163,6 x 76,0 x 7,7mm / 179g
AP
Octa Core (Dual 2,2GHz + Hexa 1,8GHz)
OS
Android 10
Samsung One UI 2.0
Memori
RAM 8 GB
Media penyimpanan 128 GB
Slot Micro SD slot (up to 512 GB)
SIM Card
Dual SIM (3 slot)
Baterai
4.500 mAh (typical)
25W Super-Fast Charging
Autentikasi Biometrik
Sensor sidik jari di layar, pengenalan wajah
Warna
Prism Crush Black / Silver/ Blue
Fitur Lainnya
NFC, Samsung Pay, Dolby Atmos, AI Gaming BoosterGalaxy A71
Share:

Artikel Terkini