Scam Nama Domain Merek Dagang Jadi Jurus Jualan Domain Tiongkok Scam Nama Domain Merek Dagang Jadi Jurus Jualan Domain Tiongkok ~ Teknogav.com

Scam Nama Domain Merek Dagang Jadi Jurus Jualan Domain Tiongkok

Image by Mohamed Hassan from Pixabay
Teknogav.com - Baru-baru ini tim Teknogav.com menerima email yang menginformasikan bahwa ada perusahaan yang ingin membeli nama domain Tiongkok dengan nama Teknogav. Sang pengirim email mengungkapkan bahwa nama yang ingin dibeli perusahaan Tiongkok tersebut menggunakan nama atau merek dagang Teknogav. Ini adalah jurus scam atau email penipuan yang sudah digunakan sejak lama, mungkin dari sekitar tahun 2010. Tujuan scam tersebut adalah menimbulkan rasa khawatir pemilik merek dagang, lalu membeli domain Tiongkok yang berakhiran .cn, .net.cn dan .org.cn.

Pada email tersebut, pengirim pura-pura ingin mengonfirmasi apakah perusahaan yang mengajukan nama domain tersebut merupakan distributor pemilik merek dagang di Tiongkok. Jika ditelusuri, sudah banyak scam jenis ini dikirim dari email yang menggunakan domain chinanethost.net. Pada kasus Teknogav.com, nama pegirim email tersebut adalah Simon Liu, di kasus lain ada juga yang menggunakan nama Robert Liu. Sempat kaget lho, karena terbersit nama Simu Liu sang pemeran film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings.

Baca juga: Apa yang Terjadi Jika Email Tak Dibuka? Ini Pemaparan Kaspersky

contoh email scam yang diterima tim redaksi Teknogav.com

Jika email tersebut dicek, maka terlihat bahwa sang penipu menggunakan pengaturan SPF, DKIM dan DMARK yang sah atau valid. Namun untungnya email hosting yang kami gunakan memiliki filter yang cukup ketat, sehingga sebenarnya email scam ini sudah masuk kotak Scam.
Jurus penipu siber ini adalah meminta pemilik merek dagang untuk memblokir penjualan nama domain yang serupa. Namun cara memblokir penjualan tersebut adalah dengan membeli domain dari mereka. Jangan sampai tertipu scam ini, kecuali ingin membuka bisnis di Tiongkok, tidak perlu membeli domain Tiongkok tersebut. Penipu terus melancarkan aksinya dengan jurus ini karena memang sering kali berhasil.

Baca juga: Awas, Jangan Terjebak Phishing Berkedok Google Terjemahan

Ketika penerima email dari penipu membalas bahwa tidak menyetujui perusahaan tersebut mendaftarkan domain tersebut, maka pengirim akan menawarkan formulir aplikasi. Formulir tersebut merupakan pengajuan domain untuk melindungi nama domain yang katanya akan dibeli perusahaan tersebut. Lalu mereka menekankan bahwa hanya bisa membeli melalui mereka karena sudah ada kasus pendaftaran domain oleh perusahaan lain ke mereka. Sang penipu berjanji akan membantu memenangkan kasus perebutan nama domain tersebut dengan melakukan sejumlah pembayaran. Mereka pun menjanjikan sertifkat nama merek dagang setelah melengkapi pendaftaran.

Baca juga: Peretas Catut Nama Pos Indonesia untuk Phishing Data Kartu Kredit

Berhubung Teknogav belum berencana membuat berita untuk pasar Tiongkok, maka kami memutuskan mengabaikan email penipuan tersebut.

Share:

Artikel Terkini