Luigi's Mansion 3 Akan Hadir di Nintendo Switch Tahun Ini Luigi's Mansion 3 Akan Hadir di Nintendo Switch Tahun Ini ~ Teknogav.com

Luigi's Mansion 3 Akan Hadir di Nintendo Switch Tahun Ini


Teknogav.com – Penggemar game ‘Mario Bros’ dan turunannya pasti kenal Luigi, adik Mario. Kakak beradik ini memang beraksi dalam berbagai petualangan menantang. Luigi pun sudah memiliki game sendiri, yaitu ‘Luigi’s Mansion’ sejak tahun 2001. Nah, ‘Luigi’s Mansion 3’ nanti akan hadir juga untuk Nintendo Switch tahun ini. Tentu saja game tersebut akan meneruskan seri spin-off Super Mario yang juga tersedia di Nintendo Switch.

Pada game ‘Luigi’s Mansion 3’, Mario, Peach dan Toad diculik oleh King Boo yang jahat, sehingga Luigi harus menyelamatkan teman-temannya. Luigi mempersenjatai diri dengan penghisap debu hantu dan clone dirinya liat untuk membersihkan hotel berhantu demi penyelamatan.

Nintendo berbagi detil mengenai game ‘Luigi’s Mansion 3’ pada presentasi mereka di ajang E3 2019. Penjelasan dilakukan dengan trailer baru dan sesi bermain game tersebut selama satu jam. Sayangnya Nintendo tidak memberitahu tanggal perilisan game ini, tetapi sebelum akhir tahun.

Pemain harus memecahkan puzzle, menemukan petunjuk dan menggunakan penghisap hantu Luigi untuk menyelamatkan teman-temannya. Tersedia juga mode multiplayer sampai empat orang untuk menjalani tantangan tanpa henti.  Keempat pemain harus bekerja sama untuk memecahkan serangkaian tantangan dengan batas waktu.

Alur Game ‘Luigi’s Mansion 3’


Pada awal game, Luigi masuk ke hotel dengan Mario, Peach dan Toad tetapi kemudian menyadari bahwa teman-temannya diculik.

King Boo, musuh utama dari dua game pertama ‘Luigi’s Mansion’ mengambil alih hotel dan meninggalkannya dalam kondisi berhantu.

Luigi mempersenjatai diri dengan Poltergust G00, penghisap hantu untuk menyingkirkan hantu dan menemukan teman-temannya.

Hotel pada game ini begitu besar, sehingga cukup berat untuk membersihkan seluruh hantu. Poltergust G00 berfungsi untuk melemahkan hantu sebelum menangkap mereka. Luigi juga bisa memakainya untuk menarik benda-benda di sekitar.

Luigi juga bisa menugaskan clone dirinya yang lembek bernama Gooigi untuk menyelip di antara pagar dan menghindari jebakan. Gooigi juga bisa membantu Luigi memecahkan puzzle yang membutuhkan lebih dari satu tangan.
Share:

Artikel Terkini