Logitech G PRO X Mechanical Gaming Keyboard Hadirkan Fitur Switch Logitech G PRO X Mechanical Gaming Keyboard Hadirkan Fitur Switch ~ Teknogav.com

Logitech G PRO X Mechanical Gaming Keyboard Hadirkan Fitur Switch


Teknogav.com - Para gamer kini bisa lebih mudah melakukan personalisasi pada keyboard gaming terkini besutan Logitech G, yaitu Pro X Gaming Keyboard. Inovasi ini tentunya memberikan pengalaman yang dibutuhkan para atlet E-Sport profesional. Beberapa tipe switch pada keyboard ini antara lain adalah Clicky, Linear dan Tactile. Keyboard tersebut dirancang menyesuaikan kebutuhan pemain e-Sport profesional.

“Saya sangat menyukai keaslian PRO keyboard, tetapi juga sangat mengingkan keyboard versi            switch clicky. Sekarang saya memiliki keyboard PRO dengan blue switches, dan rasanya tak sabar untuk memakai keyboard ini pada turnamen kami selanjutnya,” ucap Broke Blade, TSM League of Legends.

Pro X Gaming Keyboard memang dirancang khusus sesuai dengan standar Esport teratas dunia yang diterima gamer profesional. Keyboard ini memiliki fitur-fitur yang mendukung permainan tidak terbatas, sehingga cocok digunakan para profesional Esport dan para pemain tangguh. Mereka yang menyukai tantangan dan tingkatan realibilitas tentunya bisa mendapatkan pengalaman yang sesuai dengan gaya mereka dalam menggunakan keyboard ini.
Pro X Gaming Keyboard
Pro X Gaming Keyboard


“Gamer,  khususnya mereka yang Pro mempunyai pilihannya sendiri ketika menggunakan          keyboard switches. Hal inilah yang membuat kami ingin merancang pro keyboard terkini dengan swappable switches. Fitur ini memberikan kesempatan bagi gamer untuk memilih switch yang cocok dengan gaya bermain mereka. Kami menghadirkan kinerja kelas terkini untuk memenuhi kebutuhan setiap orang,” ucap ujar Ujesh Desai.

Pro X Gaming Keyboard dari Logitech G
Desain Pro X Gaming Keyboard ini menggunakan tenkeyless yang ringkas, sehingga mudah dibawa saat turnamen. Dimensinya yang ringkas ini tentu juga memberi ruang lebih di meja untuk menggerakkan mouse dengan kepekaan rendah. Koneksi utama keyboard ini menggunakan kabel micro USB sehingga ketika dimasukkan dalam tas tetap aman walaupun terguncang. Ketika dipindahkan dari satu acara ke acara lainnya pun tetap aman.

Koneksi mudah dan aman menggunakan Pro X Gaming Keyboard ini berkat desain three-pronged. Kerlap kerlip cahaya warna RG B yang menyala-nyala pada perlengkapan gaming seperti sudah menjadi fitur wajib bagi gamer. Nah, keyboard besutan Logitech G ini dilengkapi dengan fitur pencahayaan RGB yang pola menyalanya bisa disimpan dalam memori onboard. Pro X Gaming Keyboard akan dijual di pasar Indonesia dengan kisaran harga sekitar Rp2,3 juta.
Share:

Artikel Terkini