Dell Gunakan Ryzen 4000 Series pada G5 dan Inspiron 14 Dell Gunakan Ryzen 4000 Series pada G5 dan Inspiron 14 ~ Teknogav.com

Dell Gunakan Ryzen 4000 Series pada G5 dan Inspiron 14

Teknogav.com - Dell merupakan salah satu mitra AMD yang memamerkan produk pada acara AMD APAC Ryzen™ 4000 Series Consumer Virtual Launch 2020. Dua laptop yang menggunakan AMD Ryzen 4000 Series adalah laptop gaming G5 15 SE dan Inspiron 14 7000 2-in-1. Sayangnya untuk Inspiron 14 7000 2-in-1 ini hanya tersedia di negara-negara tertentu saja. Berikut ini adalah keistimewaan dari masing-masing laptop.

Dell G515 GE

Kecanggihan Dell G5 15 GE ini akan dibekali prosesor AMD sampai Ryzen 9. Grafis laptop gaming ini akan didukung AMD Radeon 5600X dan perangkat lunak AMD Radeon Software yang memungkinkan AMD SmartShift. Teknologi tersebut dapat mengoptimalkan kinerja dengan mengalihkan daya antara CPU dan GPU secara dinamis dan otomatis.

Laptop ini juga akan hadir dalam edisi khusus, yaitu Space Station. Desain Dell G5 15 SE memiliki bingkai yang tipis di dua sisi. Layarnya menyediakan pilihan yang mencakup standar FHD atau 144 Hz untuk pengalaman gaming yang mendalam.

Teknologi gaming sudah tersedia pada laptop ini sehingga memungkinkan bermain lebih mudah. Beberapa teknologi khusus gaming mencakup:
  • opsi backlit RGB 4-zone (hanya tersedia di Amerika Serikat)
  • Speaker ganda dengan Audio 3D nahmic untuk Gamers, Alienware Comand Center dan Smartbyte untuk memprioritaskan konten visual
Media penyimpanan pada laptop gaming ini menggunakan drive ganda dengan pilihan SSD yang mencakup NVMe PCIe. Dell membekali konektivitas dengan Gigabit Ethernet dan antena Wi-Fi 2x2 yang dapat diandalkan, koneksi yang efisien dan pilihan Killer Wi-Fi 6 AX 1650 untuk memastikan streaming yang mulus.

Inspiron 14 7000 2-in-1

AMD Ryzen 4000 Series yang dibangun pada arsitektur Zen 2 akan menjadi otak dari Inspiron 14 7000 2-in-1. Prosesor tersebut siap memberikan kinerja komputasi dan grafis. Layar laptop ini berukuran 14 inci dengan tiga tepinya yang sempit. Mekanisme dengan desaing engsel pengangkat akan mengangkat layar tersebut ketika laptop dibuka saat diletakkan pada permukaan datar.

Desain laptop ini tipis dan mulus dengan warna Sandstorm atau kelabu tua yang elegan. Pada pinggirannya menggunakan desain diamond-cut atau potongan berlian yang mempercantik tampilannya. Inspiron 14 7000 2-in-1 ini disertai juga dengan Dell Cinema yang siap memberikan solusi untuk warna, suara dan streaming yang mengoptimalkan hiburan.

Sebagai pelengkap, laptop ini kompatibel dengan Active Pen dan bisa digunakan dalam empat mode berbeda. Port yang tersediakan pun cukup lengkap, mencakup HDMI, USB tipe-A, USB tipe-C dan slot SD Card. Port USB tipe-C pada laptop ini sudah mendukung Display Port dan daya sehingga data, tampilan dan daya dapat dihubungkan hanya dengan satu kabel.
Share:

Artikel Terkini