M1 Gunakan Snowflake untuk Integrasikan Data Demi Tingkatkan Pengalaman Pelanggan M1 Gunakan Snowflake untuk Integrasikan Data Demi Tingkatkan Pengalaman Pelanggan ~ Teknogav.com

M1 Gunakan Snowflake untuk Integrasikan Data Demi Tingkatkan Pengalaman Pelanggan

Teknogav.com – Operator telekomunikasi Singapura, M1 Limited (M1) melakukan kemitraan dengan Snowflake, platform data berbasis cloud. M1 akan menggunakan platform data berbasis cloud Snowflake untuk mengintegrasikan data menjadi terpusat (single source of truth/SSOT). Langkah ini dilakukan untuk menghindari konflik antar sumber data. Para anggota tim pun bisa lebih yakin meningkatkan wawasan dengan data tersebut.

“Visi kami adalah transformasi digital yang memungkinkan kita untuk bertindak lebih gesit sebagai suatu organisasi. Kemitraan dengan Snowflake memungkinkan kami melakukan lompatan besar menuju model bisnis berbasis cloud baru yang sepenuhnya digital. Selain meningkatkan pengalaman pelanggan secara signifikan, kemitraan ini juga mentransformasi kegiatan operasional kami. Hal ini dilakukan dengan membeikan kemudahan penggunaan, efisiensi dan penghematan biaya,” ucap Nathan Bell, Chief Digital Officer, M1.

M1 adalah anak perusahaan Keppel Corporation dan merupakan perusahaan telekomunikasi paling dinamis di Singapura. Layanan yang disediakan mencakup layanan seluler dan jaringan tetap dengan pelanggan lebih dari dua juta. Demi meningkatkan pengalaman pelanggan, M1 akan melakukan transformasi digital menggunakan pusat data (data lake) yang andal berbasis cloud dari Snowflake. Data lake tersebut akan digunakan untuk memahami dan mendapatkan sudut pandang menyeluruh mengenai pelanggan dan memberikan personalisasi pengalaman.

“Snowflake telah membuktikan dapat memenuhi kebutuhan kami melalui satu platform saja untuk skalabilitas yang instan, aman dan tertata. Kemudahan Snowflake diintegrasikan membantu kami mendapatkan akses ke seluruh data yang kami miliki secara real-time. Bisnis kami pun bisa bergerak lincah,” ucap Nathan Bell.

Sambutan yang baik pun disampaikan Geoff Soon, Managing Director Snowflake untuk Asia Selatan dengan menyatakan antusiasmenya terhadap kemitraan dengan M1. Beliau menyatakan bahwa data berperan penting pada setiap program transformasi, terutama dalam industri telekomunikasi.

 “Kami berharap dapat mendukung M1 dalam perjalanan digitalnya dan membantu mereka menghadirkan pengalaman pelanggan yang lebih baik dan menyeluruh, ” lanjut Geoff Soon.
Pada kemitraan ini, Snowflake membantu M1 untuk menjalankan transformasi digital dengan menciptakan data lake. Pada data lake tersebut semua data akan diintegrasikan menjadi terpusat pada cloud.
Share:

Artikel Terkini