Tips Recharge Semangat di Tiga Menit Berharga ala Andrea Dian Tips Recharge Semangat di Tiga Menit Berharga ala Andrea Dian ~ Teknogav.com

Tips Recharge Semangat di Tiga Menit Berharga ala Andrea Dian

Teknogav.com - Padatnya kegiatan keseharian di perkotaan kerap kali memicu stres. Kesehatan emosional dan fisik pun bisa terganggu jika muncul masalah saat bekerja ataupun di rumah. Pengusir stres itu tak harus berlibur atau jalan-jalan yang memakan waktu lama lho. Cukup tiga menit saja hidup bisa terasa lebih ringan, tibuh dan jiwa pun bisa tetap bugar dan waras.  Contohnya adalah Andrea Dian, seorang influencer dengan berbagai kegiatan, dia hanya membutukan istirahat sejenak untuk bisa kembali memulihkan mood. Berikut ini adalah beberapa kegiatan yang dia lakukan di tiga menit berharganya.


1. Stretching dan Latihan Pernapasan

Olahraga kecil seperti stretching atau peregangan bisa memberikan efek yang menenangkan bagi tubuh. Yuk lakukan peregangan tangan dan kaki selama tiga menit. Andrea Dian selalu menyempatkan diri untuk stretching selama tiga menit untuk melakukan recharge tubuh dan siap melakukan kegiatan berikutnya. Sebagai seorang aktris dan sports enthusiast, Andrea memang dikenal rutin berolahraga di sela-sela kegiatan di rumah. Selain peregangan, bisa juga melakukan latihan pernapasan, cukup tarik napas panjang dan embuskan perlahan. Metode ini diyakini bisa menenangkan diri.

2. Be Creative

Suatu penelitian memaparkan bahwa kegiatan seni memungkinkan penyaluran emosi dan perasaan secara konstruktif sehingga bisa menjadi cara terbaik melepas stres. Kegiatan seni yang bisa dilakukan hanya dalam tiga menit adalah mendengarkan musik melalui aplikasi streaming. Selain itu bisa juga melakukan doodling atau melukis.

3. Bersyukur

Ketika stres, biasanya menempatkan diri dalam kondisi terjepit. Padahal saat merenung untuk melihat lebih dalam, ada banyak berkah yang diperoleh dalam hidup selama ini. Hal tersebut tentunya bisa menjadi alasan untuk belajar bersyukur. Apalagi rasa syukur memberi dampak menenangkan hati. Penerimaan diri bisa membuat lebih pasrah saat mendapat masalah. Ungkapan rasa syukur bisa dilakukan dengan menulis tiga hal kecil yang disyukuri setiap hari.

Tiga kegiatan simpel tersebut cukup dilakukan tiga menit untuk membangkitkan mood. Jaga juga agar mood tak berantakan akibat hal sinpel seperti kehabisan baterai smartphone. Untungnya realme 7 Pro bisa mengisi daya sampai 13% hanya dalam waktu 3 menit dengan teknologi 65 W SuperDart Charge. Kapasitas baterai 13% ini bisa dipakai nonton YouTube 2,5 jam, scrolling Instagram selama 2 jam dan bermain PUBG tiga ronde. Jika ingin mengisi daya realme 7 Pro sampai penuh 100%, cukup memakan waktu 34 menit saja.

Kemampuan realme 7 Pro tersebut menjadikannya sebagai smartphone dengan pengisian daya tercepat di segmennya. Pengguna pun bisa kembali menghidupkan smartphone mereka secepat mungkin, sesuai slogan 65 W Charging Evolution #3MinChargingEnough ini. Kegiatan harian pun bisa lebih banyak dilakukan lebih efisien. Tak perlu menunggu berjam-jam untuk bisa kembali menyelesaikan tugas kantor atau kongkow bareng teman, sehingga hari-hari pun terasa lebih bermanfaat.

realme 7 Pro Special Edition


Pada awal November nanti, realme akan meluncurkan realme 7 Pro Special Edition, cocok bagi yang ingin tampil beda. Tampilan smartphone edisi khusus memadukan bahan vegan micrograin leather premium berwarna jingga cerah dan desain mengkilap layaknya cermin. Konfigurasi memori smartphone ini sendiri masih sama, yaitu RAM 8 GB dan media penyimpanan berkapasitas 128 GB.

Bagi yang ingin memeiliki smartphone edisi khusus tersebut, maka sudah bisa memesan secara pre-order sleama periode 14-21 Oktober 2020. Pre-order bisa dilakukan di Blibli dan realme.com/id. Bagi yang ingin melakukaun pre-order secara offline, maka bisa mengunjungi realme store di seluruh Indonesia selama periode 14-23 Oktober 2020.

https://invol.co/cl1gg9d
Blibli

Share:

Artikel Terkini