Globe Telecom Manfaatkan Layanan Cloud AWS untuk Percepat Transformasi Digital Globe Telecom Manfaatkan Layanan Cloud AWS untuk Percepat Transformasi Digital ~ Teknogav.com

Globe Telecom Manfaatkan Layanan Cloud AWS untuk Percepat Transformasi Digital


Teknogav.com – Perusahaan telekomunikasi berupaya mengembangkan cara-cara yang lebih efisien memanfaatkan teknologi machine learning, database dan customer engagement. Langkah ini dilakukan untuk memperbanyak pelanggan yang terhubung dengan jaringan internet dan mendapatkan pengalaman online yang makin memuaskan. Globe Telecom merupakan operator telekomunikasi besar di Filipina yang menggunakan teknologi komputasi awan untuk mengatasi tantangan dengan cerdas. Carlo Marlana, Chief Information Officer Globe Telecom berbagi wawasan dan pengalaman mereka setelah melakukan migrasi infrastruktur teknologi ke AWS.

Globe Telecom adalah operator telekomunikasi di Filipina yang memiliki lebih dari 80 pelanggan. Demi mempercepat transformasi digital dan meningkatkan pengalaman pelanggan, Globe Telecom memindahkan sebagian besar infrastruktur teknologi ke AWS. Portofolio layanan cloud AWS yang digunakan Globe Telecom mencakup komputasi, database, analitis, machine learning dan keterlibatan pelanggan. Penggunaan layanan AWS tersebut diharapkan dapat menghubungkan lebih banyak komunitas dan masyarakat ke internet sehingga meningkatkan pengalaman digital dan produktivitas. Konektivitas yang ditawarkan Globe Telecom diharapkan dapat memberikan akses ke kekuangan digital, perawatan kesehatan dan layanan pendidikan.

Baca juga: VMware 5G Telco Cloud Platform Siap Fasilitasi Aplikasi-Aplikasi Teknologi Canggih

Manfaat Solusi AWS Bagi Globe Telecom

Migrasi dari on-premise ke AWS dilakukan pada aplikasi-aplikasi kelas operator dan aplikasi-aplikasi pendukung kegiatan-kegiatan krusial. Berbagai aplikasi tersebut mencakup operasional contact center, analitis pelanggan, sistem jaminan jaringan dan layanan, serta operasional infrastruktur, pengawasan dan keamanan. Kinerja aplikasi mengalami peningkatan 15 kali dengan adanya migrasi ini, sedangkan biaya pemeliharaan dan pengoperasian dapat dikurangi sampai 30%.

Carlo Marlana, Chief Information Officer Globe Telecom

“Keunggulan utama cloud adalah perusahaan tidak perlu lagi melakukan investasi yang bersifat jangka panjang, misalnya untuk lima tahun ke depan. Prediksi arah pergerakan teknologi dan permintaan pelanggan di masa depan tidak mudah, padahal prediksi harus akurat agar investasi tidak sia-sia. Perusahaan cloud seperti AWS memungkinkan kami hanya perlu membeli apa yang dibutuhkan dalam waktu yang tepat. Globe Telecom mengestimasi bahwa perusahaan dapat menghemat sekitar sepertiga pengeluaran untuk server dibandingkan sebelumnya,” ucap Carlo.

Layanan AWS juga memungkinkan Globe mempersingkat waktu yang dibutuhkan untuk melakukan provisioning sumber daya infrastruktur baru. Jika sebelumnya dibutuhkan waktu lebih dari dua bulan, maka kini menjadi kurang dari dua hari.

“Dulu, butuh waktu 6 hingga 12 bulan untuk melakukan deployment server di data center. Kini penambahan kapasitas mampu diselesaikan hanya dalam beberapa hari, bahkan dalam hitungan menit ketika dalam kondisi sangat mendesak. Globe berhasil bertransformasi menjadi perusahaan yang lebih inovatif dan gesit yang mampu mengantisipasi kebutuhan-kebutuhan pelanggan yang sangat dinamis,” lanjut Carlo.

Migrasi aplikasi ke layanan AWS terus dilakukan Globe Telecom untuk makin memodernisasi infrastruktur teknologi dan berinovasi menciptakan layanan-layanan baru.

Solusi-solusi AWS yang Digunakan Globe Telecom

Lebih dari 3.000 agen layanan pelanggan dialihkan dari contact center Avaya ke Amazon Connect untuk menghadirkan contact center berbasis cloud. Amazon Connect mampu memberikan pendekatan lebih baik dalam melayani pelanggan. Pertanyaan-pertanyaan pelanggan dapat dijawab lebih efisien. Lebih banyak pelanggan pun terbantu untuk terhubung ke internet melalui pengalaman online yang mulus.

Globe berinovasi pada fitur layanan pelanggan baru yang terintegrasi dengan platform Amazon Connect yang berkonsep terbuka. Amazon Polly yang mampu mengkonversi teks menjadi ucapan verbal yang terdengar alami membantu para pelanggan memperoleh informasi dari Globe. Informasi ini bisa berupa pembayaran tagihan atau informasi terkini yang berkaitan dengan langganan mereka.

Baca juga: AWS Paparkan Contoh-contoh Penerapan Machine Learning Pada Transformasi Digital

Chatbot layanan pelanggan yang bernama Gie of Globe dibangun Globe hanya dalam 12 minggu menggunakan Amazon Lex. Gie of Globe menggunakan kecerdasan buatan (AI) yang terhubung ke platform CRM Globe. Chatbot ini mendukung transaksi swalayan seperti top up data seluler bagi pelanggan pascabayar dan prabayar. Amazon Lex yang digunakan untuk membangun chatbot ini dikembangkan AWS untuk membuat antarmuka percakapan berbagai aplikasi menggunakan suara dan teks.

Selain itu, Globe Telecom juga melakukan migrasi tujuh beban kerja tingkat operator inti dari pusat data di on-premise ke AWS. Beban kerja tersebut termasuk jaringan MYCOM, sistem jaminan layanan dan operasional infrastruktur, pemantauan dan keamanan.

Pelatihan Sumber Daya Manusia dalam Perjalanan Cloud

Globe Telecom juga menganggap pentingnya manusia dalam  perjalanan perusahaan menggunakan cloud. Ada begitu banyak teknologi tersedia, tetapi manusia yang mencakup karyawan yang menggunakan teknologi tersebut. Pelatihan yang tepat dan penegakan aturan yang sesuai merupakan kunci dalam mewujudkan strategi mereka. Globe Telecom bekerja sama dengan AWS menyediakan program pemberdayaan keterampilan bagi karyawan agar lebih menyadari dan memahami aplikasi yang ada.

Program pelatihan hasil kolaborasi Globe Telecom dan AWS ini adalah Athena Globe Community of Practice. Pemberdayaan cloud ditawarkan pada program ini untuk memastikan seluruh tim TI mendapat sertifikasi AWS sepenuhnya tahun depan. Program-program AWS Training dan AWS Certification  yang mencakup berbagai kursus bagi karyawan digabungkan pada program tersebut. Tujuan program ini adalah membangun pelatihan praktis mengenai AWS cloud untuk mendukung operasional di bidang teknis. Program ini memastikan karyawan mendapatkan dukungan kelengkapan untuk terus berinovasi sesuai kebutuhan dan kepentingan pelanggan.

Baca juga: AWS Tekankan Kesadaran Akan Keamanan Cloud pada Transformasi Digital

Tahun ini, lebih dari 200 karyawan Globe Telecom sudah menyelesaikan program pelatihan AWS. Inovasi pelanggan dapat dipercepat dengan memperkuat basis keterampilan cloud para karyawan yang memungkinkan meningkatkan potensi karir dan mendorong budaya eksperimen.

AWS merupakan mitra bagi sebagian besar infrastruktur cloud yang digunakan Globe Telecom. Hal ini memungkinkan semua karyawan Globe Telecom di seluruh organisasi mengakses teknologi dan aplikasi yang dibutuhkan untuk menginovasi layanan baru. Inovasi layanan baru ini tentunya dengan skalabilitas dan kecepatan yang tinggi, demi menyajikan pengalaman pelanggan yang baru. Pengalaman ini yang selanjutnya mendorong inklusi digital di Filipina. Kemudahan dalam mengakses data di cloud tentunya juga membutuhkan fokus dalam hal keamanan. Tantangan tersebut diatasi Globe Telecom dengan melakukan investasi di bidang security.

Share:

Artikel Terkini