Inisiatif ‘DANA Lestari’ Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Nontunai terhadap Lingkungan Inisiatif ‘DANA Lestari’ Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Nontunai terhadap Lingkungan ~ Teknogav.com

Inisiatif ‘DANA Lestari’ Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Nontunai terhadap Lingkungan

Teknogav.com -Dompet digital DANA terus mewujudkan komitmen dalam memacu pemulihan pariwisata yang terdampak pandemi. Selama ini DANA telah menerapkan transformasi digital di daerah pariwisata melalui pemanfaatan dompet digital. Kini upaya tersebut diperluas dengan membangkitkan kepedulian masyarakat nontunai secara berkelajutan melalui inisiatif sosial bertajuk ‘DANA Lestari’.

Sebagai dompet digital, DANA mengutamakan dampak menyeluruh pada ekosistem ekonomi digital di sekitarnya. Inisiatif ‘DANA Lestari’ didasari oleh kepedulian tersebut. Optimalisasi transaksi digital memiliki manfaat yang lebih luas, tak sekadar pada pertumbuhan ekonomi tetapi juga pelestarian sosial. Tentunya hal ini juga menjadi bentuk tanggung jawab sosial.

Baca juga: Belanja Patungan di Kecipir, Bantu Petani Kurangi Sampah Pangan

Inisiatif ‘DANA Lestari’ diselenggarakan pertama kali melaui kolaborasi DANA dengan masyarakat di sekitar TPS 3R Tuksongo. Pada inisiatif ini, TPS 3R Tuksongo menjadi TPS Cashless percontohan pertama yang menerapkan retribusi sampah di kawasan Borobudur, Jawa Tengah. Pembayaran retribusi tersebut dilakukan memanfaatkan QRIS yang ada di fitur DANA Bisnis. Latar belakang penunjukan TPS 3R Tuksongo ini adalah dorongan pemerintah dalam mempercepat pengembangan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Borobudur.

Kawasan kompleks Candi Borobudur merupakan Warisan Dunia, Kawasan Cagar Budaya dan juga Kawasan Strategi Nasional. Hal ini menjadikan kawasan tersebut sebagai tujuan wisata berkualitas yang memprioritaskan nilai budaya dan sejarah. Demi memaksimalkan potensi kawasan tersebut perlu untuk memperhatikan aspek pembangunan berkelanjutan.

Baca juga: Erajaya Group Dukung Pengembangan Program Agroforestry

"Pengembangan sektor pariwisata tidak lepas dari pentingnya pelestarian lingkungan untuk menciptakan kawasan wisata berkelanjutan dan berdampak bagi sosial ekonomi masyarakatnya. Kami berupaya untuk menggenjot sektor pariwisata dengan melalui ‘DANA Lestari’. Inisiatif ini menumbuhkan kesadaran masyarakat agar lebih tergerak dalam mencintai lingkungan. Kami sadar bahwa teknologi yang dimiliki DANA memungkinkan berlangsungnya inisiatif ini. Hal ini dilakukan dengan memudahkan cara pembayaran iuran TPS 3R Tuksongo yang kini sudah go digital,” ucap Agustina Samara, Chief People & Corporate Strategy Officer DANA.

TPS 3R Tuksongo ini ditunjuk sebagai juara lokal dan menjadi program pengelolaan sampah di baawah Kementrian PUPR. Peluncuran TPS 3R Tuksongo tersebut dilakukan dalam rangkaian acara Gebyar DANA Lestari. Acara didukung Rony Hartawan, Deputi Direktur Perwakilan Bank Indonesia Jawa Tengah dan Joko Sudibyo, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Magelang.

Pada peluncuran tersebut, DANA memberikan edukasi langkah-langkah pembayaran retribusi TPS 3R Tuksongo kepada masyarakat setempat. Selain itu masyarakat juga diajak menebus paket sembako menggunakan dompet digital DANA. Opsi pembayaran iuran TPS 3R Tuksongo ini memudahkan masyarakat, transksi pun tercatat dengan baik. Harapannya hal ini dapat meningkatkan minat dan tanggung jawab masyarakat dalam melestarikan lingkungan. Ini merupakan bentuk komitmen DANA dalam meningkatkan keikutsertaan dan tanggung jawab masyarakat dalam mewujudkan lingkungan sekitar Borobudur yang asri. Lingkungan yang asri tentunya akan makin meningkatkan potensi wisatawan berkunjung ke Borobudur sebagai tujuan wisata.

Pengembangan Kampung Perca di Bogor

DANA juga mendukung kebangkitan pariwisata dengan berpartisipasi dalam peresmian Kampung Perca oleh Pemerintah Kota Bogor. Lokasi Kampung Perca tersebut berada di RW 01 Kelurahan Sindangsarai, Kecamatan Bogor Timur. Dukungan diberikan DANA dengan menyalurkan bantuan berupa sejumlah perlengkapan pembuatan kain perca.

Vince Iswara (CEO & Co Founder DANA) dan Bima Arya (Walikota Bogor) usai penandatanganan kerja sama antara DANA dengan Pemkot Bogor

Pemerintah Kota Bogor mengagendakan pengembangan Kampung Perca untuk menggerakkan ekonomi masyarakat. Khususnya perekonomian masyarakat di daerah Sindangsari yang mengalami peningkatan jumlah pengangguran selama pandemi COVID-19. Partisipasi DANA dalam peresmian Kampung Perca selaras dengan komitmen dalam kesepakatan yang ditandatangani bersama Pemerintah Kota Bogor pada November lalu. Berdasarkan kesepakatan tersebut, DANA berperan sebagai jembatan ekosistem ekonomi digital yang mendukung pelaku UMKM di sektor perdagangan dan pariwisata. Hal ini dilakukan untuk menstimulasi inovasi dan mendukung pendapatan asli daerah kota Bogor.

Baca juga: DANA Salurkan Bantuan Alat Kesehatan ke Pemkot Bogor

“Sinergi pemerintah daerah dengan dompet digital seperti DANA menjadi upaya kolektif penting yang dapat mengembalikan kondisi ekonomi daerah. Pasalnya, kebutuhan transaksi digital tidak lagi menjadi pilihan, melainkan keharusan yang mampu mempermudah berbagai aktivitas masyarakat. Oleh karena itu, kerja sama antara DANA dengan Pemerintah Kota Bogor diharapkan mampu mengakomodasi kebutuhan masyarakat Bogor sehari-hari,” ucap Agustina.

DANA mendukung masyarakat Bogor dengan memudahkan pembayaran Pendapatan Asli Daerah seperti PBB dan retribusi lain. Selain itu juga DANA membangktikan ekonomi kreatif Bogor yang bersaing dan berkelanjutan.

Share:

Artikel Terkini