Usung Slogan 'Imagination. No Limits' Lexar Hadirkan 4 Produk Terkini Usung Slogan 'Imagination. No Limits' Lexar Hadirkan 4 Produk Terkini ~ Teknogav.com

Usung Slogan 'Imagination. No Limits' Lexar Hadirkan 4 Produk Terkini

Teknogav.comLexar bersama dengan PT Astrindo Senayasa menggelar media gathering yang mengusung tajuk ‘Imagination, No Limits’. Pada ajang tersebut, dipaparkan mengenai perjalanan Lexar dan jajaran produk-produk dari berbagai lini, termasuk empat produk terkininya. Empat produk terkini Lexar tersebut akan diluncurkan pada Oktober 2023. Keempat produk tersebut adalah SSD NM790, SSD SL600, RAM ARES RGB DDR5, dan kartu memori Profesional Silver Pro SDXC UHS-II.

“Kami selaku distributor resmi Lexar selalu berharap event ini dapat memperluas pasar Lexar di Indonesia dan lebih dikenal masyarakat umum. Harapannya, Lexar bisa bersaing dengan brand-brand lain,” ucap Meli Yunita, Marketing Communications Manager PT Astrindo Senayasa.

Meli Yunita, Marketing Communications Manager PT Astrindo Senayasa

 
Berikut ini adalah spesifikasi dari masing-masing produk terkini Lexar yang diperkenalkan.
 

SSD NVMe NM790 M.2

Media penyimpanan SSD NVMe NM790 M.2 hadir dengan dua pilihan, yaitu dengan heatsink dan tanpa heatsink. Leanne Tsai, SEA Senior Sales Manager Asia Pacific Lexar mengatakan bahwa opsi tersebut diberikan agar dapat digunakan di laptop. Biasanya penggunaan di laptop tidak menggunakan heatsink agar tak terlalu tebal. Sementara itu, heatsink yang terintegrasi memastikan sistem tetap dingin sehingga kinerja, kecepatan, efisiensi daya dan pengendalian termal tetap stabil. Media penyimpanan ini juga cocok untuk PC dan konsol seperti PlayStation®5.

SSD NVMe NM790 M.2

Kecepatan read SSD ini 7.400 MBps dan write 6.500 MBps, serta sudah menggunakan protokol NVMe 1.4. Konsumsi daya SSD ini lebih rendah berkat pengembangan yang menggunakan kontroler 12 nm. Teknologi PCIe Gen 4 pada SSD ini mencakup HMB 3.0 dan Dynamic SLC Cache. Jika dibandingkan dengan teknologi PCIe Gen 3, teknologi PCIe Gen 4 ini dua kali lebih cepat. Konsumsi daya SSD ini lebih rendah sampai 40% dibandingkan SSD PCI Gen 4 yang DRAM cache-enabled. Daya tampung SSD ini pun cukup besar dengan pilihan mulai dari 1 TB sampai 4 TB.

Hasil pengujian SSD NVMe NM790 M.2 menggunakan CrystalDisk Mark

Memori Lexar ARES RGB DDR (2x16 GB)

Gamer dapat meningkatkan kinerja PC dan merasakan pengalaman gaming lebih dengan RAM Lexar ARES RGB DDR5 (2 x 16 GB). Kecepatan RAM DDR5 Next Gen ini mencakup 5.600 MT/s, 6.000 MT/s dan 6400 MT/s. Kehadiran Lexar RGB Sync juga memungkinkan untuk mengatur LED RGB sesuai selera. ECC on-die dapat memperbaiki kesalahan data secara real-time sehingga meningkatkan stabilitas dan keandalan data. 

Lexar ARES RGB DDR5 (2 x 16 GB)

Chip Manajemen Daya atau Power Management Integrated Circuit (PMIC) senantiasa mengendalikan daya dan menyalurkan daya lebih baik. Tegangan yang dibutuhkan adalah 1,2 V, 1,35 V dan 1,4 V. Sistem pun dijaga tetap dingin dengan penyebar panas aluminium premium yang ramping.  ARES RGB DDR5 6400 kini tersedia untuk platform Intel XMP 3.0 dan AMD EXPO dengan BIOS yang sudah diperbarui.

SD Card Lexar Professional Silver Pro

Lexar juga menghadirkan kartu memori terkini, yaitu SD Card Lexar Professional Silver Pro. Kecepatan baca kartu memori ini sampai 280 Mbps, dan tulis sampai 160 MBps sehingga bisa mentransfer data lebih cepat. Kartu memori tak hanya cocok untuk fotografer, tetapi juga videografer. Peringkat V60 yang disandang kartu memori ini menjamin dapat menyimpan perekaman video 4K dan Full HD 1080p. Kapasitas kartu memori ini tersedia sapai 512 GB. Ketangguhan SD Card ini tahan terhadap suhu, guncangan, getaran dan sinar X.

SD Card Lexar Professional Silver Pro.

 

Baca juga: Lexar Professional CFexpress Card Seri Diamond, Sajikan Kinerja Super Cepat

Portable SSD SL600

Lexar juga menghadirkan media penyimpanan Portable SSD SL600 dengan kecepatan read/write sampai 2000 MBps sehingga dapat diandalkan. Media penyimpanan eksternal ini dapat dihubungkan melalui port USB 3.2 Gen 2 x 2 yang mendukung kecepatan transfer datanya. Perangkat ini sudah disertai dengan kabel USB tipe-C dan USB tipe-A untuk memudahkan transfer data lintas perangkat. Ketangguhannya didukung casing aluminium yang awet dengan lapisan sandblasted yang mendukung tampilan desainnya. Kapasitas media penyimpanan eksternal ini mulai dari 512 GB sampai 2 TB.

Portable SSD SL600 (sumber: Lexar)

Sekilas Lexar, Longsys dan Astrindo

Serangkaian solusi memori Lexar terus dikembangkan demi memenuhi kebutuhan para profesional fotografi dan penggemar PC. Keempat produk terkini Lexar dihadirkan agar dapat menyajikan pengalaman pengguna yang makin meningkat.

Sejak didirikan tahun 1996, Lexar telah banyak menghadirkan inovasi utuk menyediakan solusi memori secara global. Jajaran produk-produk Lexar telah berhasil meraih penghargaan. Beberapa lini produk yang telah meraih penghargaan tersebut mencakup kartu memori, Flashdisk, card reader, SSD, dan DRAM. 

Brand Lexar diakuisisi perusahaan Tiongkok, yaitu Longsys pada Agustus 2017 dari Micron Technology. Longsys sendiri didirikan pada tahun 1999 dan fokus pada aplikasi NAND Flash untuk produk-produk perangkat lunak dan perangkat keras. Perusahaan mengembangkan solusi yang lengkap termasuk perangkat lunak dan perangkat keras yang merupakan kunci untuk berinovasi dan menerapkan teknologi flash edge terdepan. Kini Longsys telah menjual lebih dari 100 juta produk-produk berbasis flash per tahun. 

Produk-produk utama Lexar sejak akuisisi mencakup micro SD, SSD, dan JumpDrive F35 yang merupakan flashdisk dengan sensor sidik jari. Kemudian pada tahun 2019 diluncurkan SD card 1 TB yang kapasitasnya terbesar di dunia dan SSD portabel dengan port USB tipe-C. Di tahun 2021, Lexar menghadirkan lini produk gaming, yaitu memori HADES RGB DDR4 dan HADES DDR4, PLAY microSDXC, SSD NM800, SSD Portabel SL660, dan memori gaming DDR5.

Kartu memori  eksternal CFexpress dan SD card Lexar cocok digunakan untuk kamera profesional. Beberapa brand yang dapat menggunakan kartu memori eksternal tersebut termasuk RED, Canon, Panasonic, Nikon, FUJI FILM, DJI dan Black Magic.  Selain itu, micro SD Lexar juga dapat digunakan pada kamera action dan drone besutan DJI dan GoPro. Sementara itu RAM dan SSD dari Lexar dapat digunakan pada motherboard ASRock, ASUS, Gigabyte dan MSI.

Eksistensi Lexar di bidang fotografi diperkuat dengan produk bundling kamera dan kerja sama dengan kreator. Salah satu produk bundling dilakukan dengan Panasonic melalui bundling kamera Lumix dengan kartu memori Lumix. Lexar juga berpartisipasi dalam berbagai pameran kelas dunia seperti CES, Intersec, CP+, IT Partners, Depth of Field BH, NABShow, Indocomtech, Optic, Gitex Africa, Computex, China P & E, The Photography Show The Video Show, DOSS Vaganza, IFA, PDA Photoplus, Gitex Global, dan Cairo ICT. 

Lexar hadir di Indonesia dengan menggandeng distributor PT Astrindo Senayasa. Distributor ini didirikan pada 19 September 1991 dan telah menjadi distributor dari berbagai brand besar. Beberapa brand yang didistribusikan PT Astrindo Senayasa mencakup ASRock, ASUS, Asustor, Intel, Lexar, Qnap, Sandisk, Sapphire dan WD. Visi PT Astrindo Senayasa adalah meningkatkan kepuasan, loyalitas, dan keakraban pelanggan dengan mendistribusikan produk teknologi berkualitas tinggi dan berkelas dunia. Visi tersebut berusaha diwujudkan melalui konsistensi kinerja distribusi dan layanan purna jual yang mengedepankan kepuasan pelanggan.

Share:

Artikel Terkini