Ini Inovasi-inovasi Aruba ESP untuk Kelola Jaringan dan Permudah Integrasi Ini Inovasi-inovasi Aruba ESP untuk Kelola Jaringan dan Permudah Integrasi ~ Teknogav.com

Ini Inovasi-inovasi Aruba ESP untuk Kelola Jaringan dan Permudah Integrasi

Teknogav.com – Aruba ESP merupakan platform cloud-native full-stack berbasis standar terbuka yang fleksibel untuk diintegrasikan ke berbagai solusi pihak ketiga. Penerapan Aruba ESP ini bisa dilakukan di lingkungan jaringan kabel, nirkabel dan SD-WAN dengan berbagai unsur jaringan. Fitur-fiturnya memungkinkan untuk mengelola dan mengendalikan secara terpusat. Berikut ini adalah beberapa inovasi dari Aruba ESP.

Manajemen cloud-native untuk perusahaan dengan berbagai skala

Lebih dari 65 ribu pelanggan telah menggunakan Aruba Central untuk menjalankan jaringan penting mereka. Kini Aruba ESP juga menghadirkan Aruba OS, platform berbasis cloud yang tak perlu controller (controllerless). Platfom ini menyediakan manajemen full-stack dan operasional untuk infrastruktur jaringan kabel, nirkabel data dan SD-WAN dalam berbagai skala. Penggunaan bisa untuk kampus, data center, cabang dan infrastruktur untuk berkerja jarak jauh, baik secara on-premise maupun cloud.

Penyederhanaan operasional harian dengan infrastruktur terpadu

Aruba ESP merupakan versi terkini Aruba Central yang ditingkatkan dengan navigasi sederhana, pencarian canggih dan capra pandang kontekstual. Solusi yang memberikan akses ke data yang sama tersebut menyediakan beberapa bentuk informasi melalui satu kendali. Aruba ESP dapat mengumpulkan dan menghubungkan informasi di beberapa lingkungan dan informasi tanpa perlu alat yang berbeda.

Mempersingkat waktu resolusi dengan AI dan otomatisasi

Pengalaman Aruba dalam inovasi AI sudah lebih dari 10 tahun, salah satu inovasi mereka adalah Aruba ClientMatch. AI Insights baru dapat mempersingkat waktu troubleshooting dengan mengidentifikasi konfigurasi jaringan yang sulit dilihat dan mengungkap sumber masalah. Fitur ini juga bisa merekomendasikan dan memperbaiki otomatis sehingga dapat mengoptimalkan jaringan secara berkesinambungan.

Efisiensi TI menggunakan AI

Tim TI dapat menginvestigasi dan memecahkan masalah yang terjadi dengan cepat dan kontekstual berkat AI Search pada Aruba Central. Layanan ini dapat mencari data berdasarkan Natural Language Processing. Informasi user dan perangkat penyimpanan data Aruba ESP dapat diekstraksi hanya dengan memakai kata yang sederhana. Jika menghadapi masalah yang lebih rumit, AI Assist dengan otomatisasi yang dipicu kejadian. Fitur ini akan mengumpulkan dan mengirim data yang relevan ke help desk di internal dan Aruba Technical Assistance Center (TAC).

Visibilitas granular di seluruh aplikasi, perangkat dan jaringan

Analisis yang user-centric dari User Experience Insight dapat dilakukan Aruba Central yang ditingatkan. Identifikasi masalah pada aplikasi, client dan kinerja jaringan pun dapat diatasi lebih cepat.

Perluasan switching generasi mendatang ke perusahaan dengan lokasi terpisah dan skala menengah

Aruba CX 6200 Switch Family (sumber: Aruba)
Percepatan transformasi Edge pada perusahaan dapat didukung oleh Aruba CX 6200 Switch Series yang merupakan portofolio CX Switch baru. Perangkat ini mengintegrasikan analisis dengan kemampuan otomatisasi ke setiap edge jaringan tempat konektivitas antara pengguna dan perangkat. Pengintegrasian tersebut menghasilkan informasi penting untuk menghasilkan pencapaian bisnis lebih baik. Pelanggan pun bisa menjalankan model operasional tunggal dari enterprise campus dan layer akses cabang ke pusat data.


Developer Hub baru untuk inovasi berkelanjutan

Developer Hub merupakan sumber daya lengkap bagi pengembang dengan Aruba API dan dokumentasi. Platform terbuka Aruba ESP ini dapat menyederhanakan pengembangan aplikasi edge generasi mendatang yang inovatif.

“Kami memiliki jaringan skala besar di beberapa kampus dan pusat belajar yang menjalankan aplikasi dengan kinerja ketat. Jaringan ini memastikan mahasiswa, akademisi dan peneliti dapat saling terhubung dan produktif. Pendekatan cloud-first kami pilih untuk menjalankan infrastruktur. Peningkatan pada Aruba Central dan ArubaOS memberikan visibilitas dan informasi untuk menyederhanakan operasional dan mengurangi ruang untuk peralatan. Cloud memungkinkan kami mengelola kampus kami yang besar dan terpisah-pisah secara aman. Kami dapat mengidentifikasi dan mengatasi masalah secara proaktif sebelum mengganggu operasional,” ucap Ron Gardner, senior infrastructure engineer, James Cook University.

Aruba memperluas opsi penggunaan dan pengadaan untuk memenuhi kebutuhan bisnis dan teknis organisasi yang ingin memanfaatkan kekuatan Intelligent Edge. Opsi ini termasuk network as-a-service melalui HPE GreenLake.

“Kami memiliki kapasitas infrastruktur dan data bervolume besar yang dihasilkan edge, sehingga membutuhkan otomatisasi cara mengidentifikasi, memperbaiki dan menyempurnakan jaringan. Keahlian dan pendekatan Aruba dengan solusi berbasis AI seperti NetInsight merepresentasikan jalur pragmatis bagi kami untuk menganalisa dan bertindak berdasarkan informasi penting yang kami tangkap, ucap Brandon Stratton, ES network administrator of Information Technology, University of Houston.
Share:

Artikel Terkini