Wi-Fi 6 System Dukung RSPAD Gatot Soebroto Percepat Penanganan COVID-19 Wi-Fi 6 System Dukung RSPAD Gatot Soebroto Percepat Penanganan COVID-19 ~ Teknogav.com

Wi-Fi 6 System Dukung RSPAD Gatot Soebroto Percepat Penanganan COVID-19


Teknogav.com – Rumah Sakit Kepresidenan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto merupakan salah satu RS rujukan untuk penanganan Covid-19. Seiring dengan perkembangan teknologi yang makin maju, RSPAD Gatot Soebroto pun menggunakan Huawei Wi-Fi 6 System untuk meningkatkan koneksi data.

Koneksi data dengan Wi-Fi 6 System yang merupakan sistem Wi-Fi tercepat saat ini diharapkan dapat mendukung kinerja tenaga medis sehari-hari. Instalasi teknologi ini dilakukan mulai 11 Juni 2020 sebagai pelengkap solusi Video Conference System yang juga merupakan solusi Huawei.

Video Conference System yang telah diinstalasi di RSPAD Gatot Soebroto mampu berfungsi dengan baik dan mampu mendukung pekerjaan kami sehari-hari. Imaji dan suara dapat tersaji dengan sangat jelas dan kinerjanya di atas ekspektasi kami sebelumnya. Kami berharap kehadiran Wi-Fi 6 makin mendukung kelancaran tugas-tugas kami,” ucap Brigadir Jenderal TNI, dr. Albertus Budi Sulistya. Sp.THT-KL., M.A.R.S., Wakil Kepala Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto.

Sejumlah 100 Wi-Fi 6 System dipasang tersebar di beberapa bangunan untuk menyediakan jaringan nirkabel berkecepatan tinggi yang andal. Para tenaga medis dan staf RS dapat memanfaatkan konektivitas sistem tersebut untuk mengakses dan bertukar informasi penanganan Covid-19. Kegiatan tersebut dapat mereka lakukan dengan lancar setiap saat selama berada di lingkungan rumah sakit.

“Covid-19 merupakan fokus perhatian dan landasan komitmen Huawei untuk menyumbangkan solusi dengan menyediakan teknologi yang kami miliki dan kembangkan terus. Huawei memiliki teknologi-teknologi yang bisa dimanfaatkan sebagai solusi berbagai tantangan, termasuk akibat pandemi. Teknologi yang dihadirkan di RSPAD Gatot Soebroto adalah salah satu wujud komitmen Huawei di dunia kesehatan,” ucap Ken Qijian, Vice President of Public Affairs and Communications, Huawei Indonesia.

Huawei Indonesida dan RSPAD Gatot Soebroto bekerja sama dalam menyediakan layanan Wi-Fi 6 System bagi dokter dan perawat secara gratis. Hal ini dilakukan demi mendukung pekerjaan sehari-hari para dokter dan tim medis lain di RS tersebut. Mereka dapat menggunakan layanan sesuai kebutuhan mereka.

“Kami mengapresiasi komitmen dan dukungan Huawei Indonesia dalam membantu mengoptimalkan upaya penanggulangan penyebaran COVID-19. Penyediaan 100 WI-Fi 6 di lingkungan RSPAD Gatot Soebroto nantinya akan bermanfaat dalam melancarkan akses komunikasi sekaligus berbagi informasi. Apalagi intensitas komunikasi melonjak signifikan di masa penangangan COVID-19 ini,” ucap Brigadir Jenderal TNI, dr. Albertus Budi Sulistya. Sp.THT-KL., M.A.R.S

Instalasi solusi untuk menyediakan layanan Wi-Fi 6 tersebut bernilai USD500 ribu atau sekitar Rp7,1 miliar. Implementasi program tersebut dioptimalkan dengan pengiriman tenaga ahli Huawei Indonesia ke RSPAD Gatot Soebroto untuk memimpin proses instalasi sistem. Perkiraannya proses instalasi dapat selesai pada akhir Juni 2020.
Share:

Artikel Terkini