Bank Jago Gandeng ADVANCE.AI untuk Lakukan eKYC Berbasis AI Bank Jago Gandeng ADVANCE.AI untuk Lakukan eKYC Berbasis AI ~ Teknogav.com

Bank Jago Gandeng ADVANCE.AI untuk Lakukan eKYC Berbasis AI

Teknogav.com – Demi memberikan pengalaman nasabah yang nyaman, berbagai sektor industri, termasuk sektor perbankan menerapkan know your customer (KYC). Solusi KYC elektronik (KYC) berbasis AI yang disediakan ADVANCE.AI dapat memverifikasi identitas digital dengan aman, efisien dan lancar. ADVANCE.AI merupakan penyedia solusi verifikasi digital dan manajemen risiko di Asia Tenggara yang bermarkas di Singapura. Bank Jago bekerja sama dengan ADVANCE.AI untuk meningkatkan pengalaman dalam membuka rekening nasabah.

Solusi yang disediakan ADVANCE.AI mendukung layanan pendaftaran nasabah dengan memenuhi standar keamanan dan kepatuhan yang ketat. Salah satu layanan di Indonesia yang juga telah menggunakan solusi ADVANCE.AI adalah Gojek. Kendati ADVANCE.AI berpusat di Singapura, data bagi pelanggan di Indonesia sepenuhnya disimpan secara lokal di Indonesia sesuai ketentuan yang berlaku. Solusi ADVANCE.AI mendukung lembaga keuangan termasuk Bank Jago untuk patuh terhadap peraturan yang berlaku dan juga mencegah upaya anti-pencucian uang.

Baca juga: Alibaba Cloud Luncurkan Lima Layanan Andalan untuk Sektor Keuangan

Verifikasi identitas, autentikasi dokumen identitas, pengecekan keberadaan individu, dan lain-lain dapat dilakukan menggunakan solusi dari ADVANCE.AI. Solusi ini memanfaatkan AI, analisis data dan kemampuan pematauan transaksi secara real-time. Individu yang terkena sanksi atau terdaftar dalam AML juga dapat ditandai. Identifikasi juga dapat dilakukan pada individu yang berisiko kredit tinggi. Bank dan lembaga keuangan pun dapat mengatasi potensi risiko selama proses pendaftaran nasabah melalui pemeriksaan tersebut.

Ronald Molenaar, Country Manager Indonesia ADVANCE.AI

"Masa depan perbankan terletak pada integrasi teknologi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bebas hambatan. Kemitraan kami dengan Bank Jago mencerminkan misi kami untuk memprioritaskan proses pendaftaran nasabah yang aman, terjamin, dan lancar, sehingga memungkinkan lembaga keuangan untuk tetap kompetitif dan patuh dalam lanskap yang dinamis saat ini sekaligus berkontribusi pada agenda nasional, yakni inklusi keuangan untuk semua konsumen dan bisnis di Indonesia,” ucap Ronald Molenaar, Country Manager Indonesia ADVANCE.AI.

Kebutuhan menyajikan pengalaman nasabah yang baik makin penting seiring dengan pesatnya proses adopsi digital. Tentunya hal ini diterapkan dengan tetap menjaga kepercayaan dan keamanan nasabah sebagai prioritas. ADVANCE.AI menyederhanakan proses pendaftaran nasabah dengan solusi eKYC. Identitas nasabah juga tetap terjaga dengan mencegah kegiatan penipuan yang mengeksploitasi teknologi. Tujuan hal ini adalah untuk membangun kepercayaan dan kenyamanan nasabah yang melek digital.

Baca juga: Traveloka Terus Berinovasi Mengandalkan Teknologi Cloud dari AWS

"Kami ingin menjadi bank berbasis teknologi yang kuat dan terintegrasi dalam ekosistem digital Indonesia. Hal ini demi memenuhi kebutuhan segmen pasar ritel, mass market, dan usaha kecil dan menengah. Kami bekerja sama dengan ADVANCE.AI, berkomitmen untuk senantiasa meningkatkan solusi keuangan yang berfokus pada kehidupan nasabah kami,” ucap Irene Santoso, Head of Consumer Business Customer Value Management Bank Jago.

Irene Santoso, Head of Consumer Business Customer Value Management Bank Jago

Berbagai fitur seperti optical character recognition (OCR), deteksi keaktifan dan perbandingan wajah diintegrasikan dalam solusi eKYC ADVANCE.AI. Solusi ini digunakan dalam proses pembukaan rekening di aplikasi Bank Jago. Data eKTP yang diunggah dicocokkan juga dengan data yang terdapat di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Republik Indonesia. ADVANCE.AI juga bekerja sama dengan operator telekomunikasi di Indonesia untuk pengecekan nomor telepon yang digunakan. Data alamat rumah dan alamat kerja dapat dicocokkan juga berdasarkan penggunaan nomor telepon tersebut. ADVANCE.AI dapat memberikan red flag jika nomor pengguna tidak sesuai dengan nasabah yang mendaftar, tetapi persetujuan rekening bergantung pada bank.

Baca juga: AWS Paparkan Contoh-contoh Penerapan Machine Learning Pada Transformasi Digital

Bank Jago telah memiliki lebih dari 8,3 juta nasabah sampai dengan kuartal kedua tahun 2023. Jumlah tersebut juga termasuk 6,7 juta nasabah yang melakukan pendanaan dengan aplikasi Jago. Solusi dan teknologi eKYC yang canggih dan inovatif diharapkan dapat membuka akses lebih luas pada layanan perbankan di Indonesia. Kolaborasi Bank Jago dan ADVANCE.AI ini diharapkan dapat menjembatani kesenjangan inklusi keuangan sehingga mendukung perekonomian masyarakat Indonesia.

Share:

Artikel Terkini