Peringati Stress Awareness Month, Ini Tips Lawan Stres di Media Sosial Peringati Stress Awareness Month, Ini Tips Lawan Stres di Media Sosial ~ Teknogav.com

Peringati Stress Awareness Month, Ini Tips Lawan Stres di Media Sosial


Teknogav.com -  Pentingnya mengelola stres untuk kesehatan mental dan fisik pengguna kembali diingatkan pada Stress Awareness Month yang diperingati  setiap April. Peringatan ini dilakukan sejak tahun 1992. Salah satu sumber stres yang signifikan adalah media sosial yang meningkatkan kecemasan dan masalah lain terkait tekanan di kalangan penggunanya. Banyak informasi melimpah ruah di media sosial, sehingga tak jarang membuat penggunanya merasa ketinggalan. Media sosial juga kerap dimanfaatkan penipu yang bisa mengeksploitasi informasi pribadi untuk mendapatkan keuntungan. Nah, sehingga penting untuk memahami pengaruh media sosial pada kesejahteraan pengguna untuk mengelola stres.

Baca juga: Kaspersky Berbagi Tips Lindungi Kesehatan Mental dengan Teknologi 

Cara memiliki hubungan yang lebih sehat dengan  media sosial sebagai ruang digital ini  merupakan hal yang penting. Para pakar Kaspersky pun memberikan beberapa tips sederhana demi  mengurangi dampak negatif jejaring sosial pada kesejahteraan digital.

Pengaturan Akun untuk Menerapkan Privasi

Salah satu langkah penting dalam menjaga informasi pribadi dan keamanan digital adalah dengan mengkonfigurasi pengaturan privasi akun online secara tepat. Tentukan akun siapa saja yang bisa melihat profil dan postingan. Upaya ini dapat mengurangi risiko interaksi yang tak diinginkan dengan orang asing yang kemungkinan berniat buruk secara signifikan. Langkah proaktif ini dapat memitigasi potensi ancaman seperti penguntitan, pencurian identitas, doxing dan penipuan phishing. Pengguna dapat mengelola pengaturan privasi di jejaring sosial populer dengan mengikuti instruksi dari layanan online.

Batasi Koneksi demi Keamanan Online dan Kesejahteraan Digital

Risiko menerima konten berbahaya atau berhadapan dengan penipu bisa dikurangi dengan membatasi koneksi hanya ke orang-orang yang dikenal secara pribadi. Konten-konten tak layak seperti kekerasa atau kekejaman bisa mengakibatkan ketidaknyamanan. Bijaksana dalam menyetujui permintaan pertemanan merupakan salah satu cara untuk mengendalikan lingkungan digital. Langkah tersebut juga ikut berkontribusi pada pengalaman online yang lebih positif dan aman.

Gunakan juga alat untuk mengelompokkan teman dalam berbagi lebih personal di jejaring sosial. Pengkategorian teman memungkinkan untuk berbagi konten pribadi lebih banyak dengan kelompok dekat. Manfaat berbagi di media sosial bisa didapatkan dengan risiko lebih kecil.

Baca juga: HUAWEI WATCH FIT SE Usung Fitur Kesehatan Fisik dan Mental

Selalu Waspada terhadap Tautan

Hati-hati saat menemukan setiap tautan di internet, walau tautan disampaikan melalui pesan pribadi teman karena bisa jadi akunnya telah disusupi. Suatu tautan bisa jadi tidak terlihat berbahaya di media sosial. Namun, ternyata ada skema phishing yang biasanya disamarkan meniru situs web yang sah untuk mengecok pengguna. Skema phishing ini dapat memancing penggunanya mengungkapkan informasi sensitif seperti kata sandi, rincian keuangan, dan data pribadi lain.

Kemiripan situs phishing ini dengan situs asli mudah menimbulkan kebingungan, sehingga secara meningkatkan risiko kehilangan data pribadi secara signifikan. Ancaman digital ini menekankan pentingnya kewaspadaan dan penerapan praktik online yang aman. Contoh praktik ini adalah untuk memverifikasi keaslian situs web sebelum memasukkan informasi apa pun dan memakai solusi keamanan menyeluruh.

Gunakan Kata Sandi Kuat agar Tak Dibobol  Penipu

Lemahnya kata sandi akan memudahkan tugas penjahat siber dalam memperoleh akses tidak sah ke akun media sosial. Setelah berhasil menyusupi akun, maka akun tersebut bisa dieksploitasi dengan berbagai cara berbahaya, termasuk menipu orang-orang di daftar kontak. Selain itu, bisa juga dimanfaatkan penjahat siber untuk pemerasan. Ancaman ini dapat dihindari dengan menggunakan kata sandi yang kuat dan rumit sebagai pertahanan awal. Upaya ini penting untuk melindungi informasi pribadi dan identitas digital. Jika aman dari peretasan akun, maka dapat mencegah stres dan komplikasi yang bisa terjadi akibat serangan siber.

Baca juga: Data Garmin Tunjukkan Tingkat Stres di Indonesia Tertinggi di Asia

Penggunaan pengelola kata sandi yang andal juga bisa meningkatkan keamanan online dan mengurangi stres. Hal ini karena tak perlu lagi mengingat kata sandi yang rumit sehingga dapat memaksimalkan perlindungan terhadap ancaman siber.

Laporkan Kegiatan Mencurigakan dan Penindasan di Ranah Siber ke Platform Media Sosial

Dalam mencapai keamanan dan ketenangan digital, platform online berada di pihak yang sama dengan pengguna jika digunakan dengan baik. Lingkungan online yang aman dan positif dapat dijaga dengan melaporkan kegiatan mencurigakan dan penindasan ke platform media sosial, Tindakan melaporkan konten yang merusak atau penindasan di ranah siber akan melindungi diri sendiri dan turut berpartisipasi dalam kesejahteraan masyarakat luas. Laporan tersebut memungkinkan perusahaan media sosial untuk bertindak tepat. Tindakan tersebut bisa dalam bentuk menghapus konten berbahaya, melarang akun berbahaya atau menerapkan fitur keamanan baru. Hal tersebut tentunya dapat menciptakan ruang online yang lebih aman bagi semua orang.

“Di dunia media sosial, menggabungkan teknologi dengan memilah informasi adalah cara terbaik untuk menjaga kesehatan mental kita. Solusi Kaspersky yang meningkatkan privasi dan keamanan pengguna, serta pendekatan kesadaran akan keterlibatan digital, dapat mengubah pengalaman online kita dari sumber stres menjadi interaksi positif,” ucap Anna Larkina, pakar analisis konten web di Kaspersky.

Share:

Artikel Terkini