Andalkan Keyboard Canggih, Ini Spesifikasi Lengkap ASUS ROG Zephyrus S17 Andalkan Keyboard Canggih, Ini Spesifikasi Lengkap ASUS ROG Zephyrus S17 ~ Teknogav.com

Andalkan Keyboard Canggih, Ini Spesifikasi Lengkap ASUS ROG Zephyrus S17


Teknogav.com - ASUS Republic of Gamers (ROG) memperkenalkan dua laptop gaming terkini yang ditenagai prosesor Intel Core Generasi ke-11 H-series. Kedua laptop tersebut adalah Zephyrus S17 dan Zephyrus M16 yang diluncurkan bersama dengan jajaran aksesori ROG Slash. Peluncuran produk-produk tersebut dilakukan pada acara peluncuran virtual bertajuk “For Those Who Dare: Unleash the Tiger Inside”. Nah, sekarang mari simak fitur-fitur apa saja yang ada pada ROG Zephyrus S17.

Kinerja ROG Zephyrus S17

ROG Zephyrus S17 merupakan laptop gaming dengan kinerja tinggi yang mengandalkan prosesor Intel Core i9-11900H. Ini adalah prosesor Intel Core generasi ke-11 yang bisa menghadirkan daya kinerja sampai 90 W. Prosesor ini memiliki 8 inti dan 16 thread dengan kecepatan clock sampai 4,9 GHz.

Berbagai kegiatan dapat dilakukan prosesor ini untuk menemani berbagai kegiatan yang membutuhkan kinerja pemrosesan tinggi. Kinerja-kinerja tersebut seperti game streaming, video rendering dan kegiatan pembuatan konten lain.

Baca juga: Review ROG Zephyrus Duo 15 SE, Laptop Gaming Dukung Kreativitas

ROG Zephyrus juga bisa menjalankan prosesor sampai 50 W secara terus menerus dengan daya GPU sampai 90 W. Kinerja prosesor tersebut didukung RAM DDR4-3200 Hz dengan kapasitas sampai 48 GB. Tentunya hal ini akan menampilkan ROG Zephyrus S17 sebagai salah satu mesin multitasking yang baik.

Ketangguhan ROG Zephyrus S17 didukung juga oleh tiga HyperDrive Ultimate SSD RAID untuk menyajikan kecepatan transfer tinggi sampai 10,5 Gbps. Kecepatan tersebut merupakan yang tercepat saat ini. Teknologi tersebut pun akan mempercepat game dan aplikasi lain. Tersedia konfigurasi untuk penggunaan satu SSD NVMe PCIe 4.0 yang kecepatannya dua kali lebih tinggi dari SSD PCIe 3.0. Opsi kedua ini juga dilengkapi dua slot SSD NVMe PCIe tambahan untuk ekspansi.

Ketangguhan Grafis dengan NVIDIA GeForce RTX 3080

Grafis laptop gaming ini didukung oleh kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 3080 yang memiliki daya kinerja sampai 140 W. Layaknnya GPU GeForce RTX 300 Series lain, GeForce RTX 3080 dibangun dengan arsitektur Ampere. Arsitektur ini memadukan fitur streaming multiprosesor terkini dengan RT Core generasi kedua dan Tensor Core generasi ketiga. Perpaduan fitur tersebut membuat GeForce RTX 3080 mendukung fitur real-time ray tracing dan dibekali dengan teknologi AI terkini. Game pun dapat berjalan mulus dengan frame rate tinggi dan kualitas visual terbaik.

Dukungan teknologi Dynamyc Boost menjadikan ROG Zephyrus S17 sebagai laptop yang paling tangguh saat ini. Kecepatan GeForce RTX 3080 bisa berjalan dengan kecepatan clock 1.545 MHz dan daya 115 W melalui ROG Boost. Daya tambahan sampai 25 W diberikan fitur Dynamic Boost untuk GPU saat CPU sedang tidak pada kondisi full-load. Teknologi NVIDIA Reflex juga menyertai GeForce RTX 3080 ini sehingga mengurangi latensi dalam game multiplayer tertentu. Kegiatan game streaming pun didukung oleh fitur NVIDIA Broadcast. 

Baca juga: ASUS ROG Zephyrus G14, Laptop Gaming Stylish yang Tangguh

VRAM pada GPU GeForce RTX 3080 ini pun cukup lapang, yaitu menggunakan GDDR6 berkapasitas 16 GB. CPU dapat mengakses VRAM tersebut secara langsung berkat teknologi Resizeable Bar, sehingga kinerja untuk berbagai judul game modern pun meningkat.

Layar ROG Zephyrus S17

Layar laptop gaming ROG Zephyrus S17 berukuran 17 inci dan tersedia dalam dua pilihan resolusi, yaitu WQHD dan 4K. Frame rate yang tinggi dapat dihadirkan pada opsi layar WQHD berkat dukungan teknologi Advanced Optimus dan G-Sync. Teknologi intelligent shift pada NVIDIA G-Sync memungkinkan G-Sync bisa dimatikan saat laptop memakai chip grafis terintegrasi, sehingga baterai lebih awet. Refresh rate pada opsi layar WQHD ini pun sangat tinggi, yaitu 165 Hz.

Sedangkan untuk opsi resolusi 4K tentu saja menawarkan detail visual lebih baik. Opsi memiliki refresh rate 120 Hz dan dukungan teknologi Adaptive Sync. Response time kedua opsi layar hanya 3 milidetik dengan tingkat kecerahan 500 nits sehingga tetap nyaman digunakan di luar ruangan. Tingkat reproduksi warna sampai 100% pada color space DCI-O3 dan akurasi warna terbaik dijamin dengan sertifikasi PANTONE Validated Display.

Bezel layar ini sangat sangat tipis, yaitu 5,65 mm namun tetap sanggup digunakan untuk menyematkan webcam. Objek di depan kamera dapat selalu terlihat jelas walau pencahayaan kurang berkat perpaduan teknologi 2DNR dan 3DNR.

Keyboard dan Sistem Pendingin

keyboard ROG Zephyrus S17

ROG Zephyrus S17 menggunakan keyboard mekanik optik untuk menghadirkan akurasi input dan respon sangat tinggi. Keyboard tersebut juga lebih tahan banting dengan tingkat durabilitas sampai 100 juta kali tekan untuk setiap tombol. Pada bagian keyboard terdapat scroll controller berupa Multiwheel yang berfungsi untuk mengendalikan volume. Fitur Multiwheel ini juga bisa diubah fungsinya melalui aplikasi Armoury Crate untuk dikonfigurasikan khusus. Sesi gaming pun terasa lebih nyaman berkat keyboard tersebut karena berbagai fungsi dalam game bisa diakses cepat dengan konfigurasi tersebut.

Keyboard ROG Zephyrus S17

Keyboard ini juga memiliki fitur inovatif AAS Plus yang akan mengangkat bagian dan membentuk sudut 5° ketika digunakan. Mekanisme tersebut membuat rongga udara tambahan sehingga menunjang kinerja pendinginan dengan mengalirkan udara melalui kipas Arc Flow tanpa hambatan. Peningkatan aliran udara pada sistem pendinginan ini sampai 25%. 



Kipas Arc Flow dirancang dengan struktur khusus yang tak hanya meningkatkan aliran udara, tetapi juga menurunkan tingkat kebisingan. Ketika suhu CPU dan GPU pada ROG Zephyrus S17 ini sudah di bawah 50°C maka kipas otomatis berhenti. Hal ini memungkinkan kerja ROG Zephyrus S17 yang hening.

Pada CPU digunakan juga liquid metal thermal compound untuk mendukung sistem pendinginan sehingga kinerjanya tetap tangguh. Liquid metal akan menekan suhu CPU di ROG Zephyrus S17 sampai 10°C lebih rendah dari thermal paste tradisional. Penghantaran panas dari komponen-komponen penting seperti CPU, GPU, VRAM, dan VRM dilakukan oleh enam heatpipe ke heatsink. Enam heatpipe tersebut dirancang khusus sehingga dapat mendinginkan komponen secara optimal.

Sistem pendinginan laptop juga didukung oleh teknologi ROG Intelligent Cooling yang mempertahankan kinerja tangguh laptop secara konstan. Sistem self-cleaning cooling akan membuang partikel dan debu pada heatsink melalui terowongan khusus, sehingga durabilitas laptop lebih tinggi. Hal ini menjadikannya sebagai laptop gaming tangguh untuk kegiatan gaming dan pembuatan konten.

Pengaturan kipas juga bisa disesuaikan dengan kegiatan yang dilakukan melalui aplikasi Armoury Crate. Selain untuk pengaturan kipas, aplikasi Armoury Crate juga berperan sebagai pusat pengendalian fitur-fitur lain di ROG Zephyrus S17. Fitur-fitur tersebut mencakup pengaturan profil, pembaruan sistem sampai manajemen game yang terpasang di laptop gaming ini.

Sistem Audio

ROG Zephyrus S17 memiliki sistem audio canggih dengan menggunakan enam speaker shingga memperkaya pengalaman penggunaan laptop. Sistem audio ini didukung dengan teknologi Dolby Atmos sehingga dapat menyajikan kualitas audio terbaik saat bermain game dan menonton film. Efek audio yang dihasilkan begitu kaya akan detail dan bass.

Teknologi Two-Way AI Noise Cancellation akan meningkatkan pengalaman saat melakukan voice chat sehingga suara lebih jelas. Ketika bermain game, komunikasi pun bisa berjalan lebih lancar. Fitur Two-Way AI Noise Cancellation juga bisa digunakan dengan perangkat lain dan dikustomisasi sesuai aplikasi yang digunakan.

Berbagai kebutuhan pengguna akan kecanggihan audio juga bisa dipenuhi dengan fitur 3D mic array. Suara pengguna di depan laptop dapat ditangkap lebih optimal menggunakan mode Cardioid yang pas untuk chat dan live streaming. Sedangkan jika ingin menangkap suara dalam satu ruangan secara menyeluruh, bisa menggunakan mode omnidirectional yang cocok untuk kegiatan konferensi video.

Desain dan Konektivitas

Laptop gaming premium ROG Zephyrus S17 tampil ringkas dan elegan berkat balutan warna off black pada bodi berbahan magnesium aluminium. Bahan tersebut pun tahan dengan bekas sidik jari. Laptop gaming ini juga unik dengan lapisan semi transparan pada bagian belakang bodi. 

Desain ROG Zephyrus S17

Portabilitas ROG Zephyrus S17 juga didukung kehadiran fitur USB power delivery yang memungkinkan pengisian baterai dengan adapter charger USB tipe-C. Port tersebut juga memungkinkan untuk pengisian daya menggunakan power bank khusus yang dimensinya lebih ringkas. Pengisian daya pun dapat dilakukan dengan waktu singkat, hanya 30 menit untuk mengisi daya sampai 50% dari kondisi kosong. Kapabilitas tersebut berkat dukungan teknologi fast charging yang disematkan pada laptop ini.

Tombol daya pada ROG Zephyrus S17 ini terintegrasi dengan sensor sidik jari sehingga memudahkan untuk login langsung saat menyalakan laptop. Sensor sidik jari ini didukung sistem caching dan terintegrasi dengan Windows Hello sehingga bisa mengenali pengguna setiap kali laptop dinyalakan.

sisi kiri ASUS ROG Zephyrus S17
sisi kanan ROG Zephyrus S17

Konektivitas ROG Zephyrus S17 pun sangat lengkap dengan teknologi terkini seperti Wi-Fi 6 dan port yang didukung Thunderbolt 4. Teknologi Thunderbolt 4 bisa digunakan untuk menghubungkan ke berbagai perangkat, seperti monitor eksternal beresolusi 8K sampai media penyimpanan berkecepatan tinggi. Port-port lain yang tersedia mencakup USB tipe-A, HDMI dan jack audio kombo berukuran 3,5 mm. Selain itu tersedia juga slot SD card reader untuk memudahkan para pembuat konten.

Harga yang dibanderol pada ROG Zephyrus S17 ini berada di kisaran Rp40 juta. Pembelian dapat dilakukan di beberapa e-commerce berikut ini:

https://invol.co/clvfba
Klik untuk membeli ROG Zephyrus S17 (GX703) di Blibli
Klik untuk membeli ROG Zephyrus S17 (GX703) di Tokopedia

Klik untuk membeli ROG Zephyrus S17 (GX703) di Shopee

ROG Slash Series

Seperti disinggung sebelumnya, selain memperkenalkan dua laptop, ASUS juga memperkenalkan ROG Slash Series, yaitu koleksi fesyen bertema gaming terkini ROG. Tampilan ROG Slash Series ini merupakan perpaduan warna PANTONE electric-blue dan red-violet yang unik dengan desain penuh estetika secara keseluruhan. Koleksi fesyen ini tampil dengan nuansa esports dan cyberpunk. Produk-produk ROG Slash ini mencakup tiga tas eksklusif yang terdiri dari drawstring backpack dan dua mesenger bag. Selain itu tersedia pula headgear dengan bahan kain rajut premium yang tahan air dan tampil dengan tema ROG Slash.

ASUS ROG juga memperkenalkan jajaran aksesori baru bernama ROG Slash yang informasinya dapat dilihat melalui aplikasi ROG Citadel XV. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis melalui Steam untuk platform PC dan kini tampil dengan berbagai konten baru. Laptop gaming terkini ROG Zephyrus M16 dan Zephyrus S17 terbaru pun hadir ROG Citadel XV, termasuk dengan penjelasan teknis masing-masing

Salah satu konten baru ROG Citadel XV adalah karakter virtual Omni yang telah berevolusi. Omni juga tampil sebagai tamu dalam acara peluncuran ROG Zephyrus S17 dan ROG Zephyrus M16 terkini. Tampilan animasi Omni terkini terlihat lebih baik berkat bantuan teknologi 3D motion capture. Para gamer pun bisa memainkan game dengan genre tower defense untuk bersaing dan mencapai peringkat teratas. ROG akan selalu berinovasi dengan teknologi terkini untuk mengembangkan ekosistem dan meningkatkan pengalaman gaming terbaik.

Share:

Artikel Terkini