Dibanderol Mulai Rp2 Jutaan, Ini Spesifikasi Dua Smart TV Dahua Dibanderol Mulai Rp2 Jutaan, Ini Spesifikasi Dua Smart TV Dahua ~ Teknogav.com

Dibanderol Mulai Rp2 Jutaan, Ini Spesifikasi Dua Smart TV Dahua

Teknogav.com – Dahua merupakan perusahaan global di bidang teknologi keamanan yang kini juga mengembangkan teknologi Smart TV. Produk-produk Dahua selama ini mencakup produk keamanan seperti CCTV, network recorders, media penyimpanan, mesin kehadiran, alarm kebakaran dan lain-lain. Seiring peningkatan kebutuhan Smart TV di masyarakat, termasuk Indonesia, Dahua pun menghadirkan dua smart TV terkininya. Dahua menggandeng Datascrip sebagai distributor resmi di Indonesia untuk memasarkan kedua smart TV tersebut.

“Suatu kebanggaan bagi PT Datascrip bisa bekerjasama dengan Dahua untuk memasarkan produk smart TV di Indonesia. Kami percaya bahwa ekspansi Dahua untuk masuk ke pasar smart TV akan disambut baik oleh pasar di Indonesia karena komitmen terhadap pengembangan dan kualitas produk menjadi prioritas Dahua untuk menghadirkan kepuasan bagi para penggunanya,” ucap Sylvia Lionggosari, Business Unit Director PT Datascrip.

Baca juga: MediaTek Pentonic 700 Siap Tenagai Smart TV Premium 4K 120 Hz

Kerja sama strategis antara Dahua dan Datascrip pun disambut antusias oleh Ashkan Guo, Distribution Director PT Dahua Vision Technology Indonesia.

“Dengan pengalaman PT Datascrip yang sudah lebih dari lima dekade memasarkan berbagai produk kebutuhan bisnis, kami percaya bahwa PT Datascrip memiliki strategi dan pelayanan terbaik untuk para pelanggannya. Oleh karena itu, kami yakin produk-produk Dahua termasuk Smart Android LED TV ini bisa mudah dijangkau dan didapatkan oleh masyarakat Indonesia,” ucap Ashkan Guo.

Dahua Smart Android LED TV

Dua smart TV yang dihadirkan di Indonesia ini adalah Dahua Smart Android LED TV. Sesuai namanya, tentu saja smart TV tersebut menggunakan sistem operasi Android, tepatnya Android 11. Layaknya smartphone, smart TV juga dapat terhubung ke jaringan internet dan dapat digunakan untuk menikmati konten streaming. Serunya, smart TV ini pun dapat digunakan untuk main game. Dua varian smart TV Dahua yang dihadirkan di Indonesia adalah sebagai berikut:

  • Dahua Smart Android LED TV 43” FHD SD200
  • Dahua Smart Android LED TV 43” UHD SD400
Dahua Smart Android LED TV

Kedua smart TV tersebut memiliki ukuran layar yang sama besar, yaitu 43 inci dengan desain Ultra-Narrow Bezel. Bezel yang sangat tipis ini membuat layar terasa lebih lapang dan elegan. Berbagai fitur andalan telah diusung smart TV ini, termasuk layar yang dapat menampilkan gambar berkualitas 4K. Panel ini menggunakan pattern RGB sesuai aplikasi Windows sehingga dapat digunakan sebagai monitor berukuran besar untuk PC Desktop atau laptop. Tentu saja harga yang dibanderol pada kedua smart TV ini tetap terjangkau.

sisi belakang Dahua Smart Android LED TV

Audio pada smart TV ini sudah didukung fitur Audio Return Control (ARC) yang biasa dihadirkan pada TV yang harganya mahal. Fungsi ARC adalah mengirim audio berkualitas tinggi dari TV ke soundbar atau receiver AV yang kompatibel dengan kualitas audio Dolby Plus dan DTS. Kedua smart TV Dahua ini mengusung desain yang modern dan minimalis. Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari masing-masing smart TV Dahua.

Baca juga: Chipset MediaTek Pentonic Dukung Dolby Vision IQ dengan Precision Detail

Dahua Smart Android LED TV 43” UHD SD400

Sesuai namanya, Dahua Smart Android LED TV 43” UHD SD400 mengusung kualitas gambar 4K Ultra HD 3840 x 2160 piksel. Audio smart TV ini pun didukung built-in speaker dengan kualitas Dolby Plus. Perpaduan tampilan visual dan audio tersebut siap menyajikan tayangan favorit secara maksimal bagi penggunanya. Apalagi smart TV ini juga mudah digunakan untuk menikmati layanan streaming HBO GO+, Netflix dan YouTube.

Dahua Smart Android LED TV 43” UHD SD400
sisi atas Dahua Smart Android LED TV 43” UHD SD400

Layar smart TV ini memiliki rasio aspek 16:9 dan rasio kontras 1100:1, serta tampilan yang diperkaya 1,07 miliar warna. Sudut pandang smart TV ini pun cukup lebar, yaitu 178° secara vertikal maupun horisontal.Tampilan pada smart TV ini dapat disesuaikan dari segi kecerahan, kontras, warna dan defnisi. Waktu respon layar juga cukup cepat, hanya 9 milidetik tanpa blur atau ghosting pada gambar. Selain itu, smart TV ini juga mendukung input dari beberapa sumber.

Kinerja smart TV ini didukung oleh RAM berkapasitas 2 GB dan media penyimpanan internal berkapasitas 8 GB. Pengendalian smart TV juga mudah dilakukan dengan instruksi suara melalui Google Assistant. Selain itu, tersedia juga aplikasi Google Play Store yang memudahkan menginstal berbagai aplikasi lain.

Gamer juga dapat bermain video game konsol yang mudah dihubungkan ke smart TV ini. Koneksi nirkabel smart TV ini sudah didukung 4G/5G, Wi-Fi dan Bluetooth 5.1. Selain itu tersedia juga port HDMI dan USB 2.0 di sisi samping TV untuk menghubungkan smart TV menggunakan kabel.

Dahua Smart Android LED TV 43” FHD SD200

Dahua Smart Android LED TV43” FHD SD200

Sesuai nama, Dahua Smart Android LED TV43” FHD SD200 memiliki kualitas gambar hingga Full HD 1920 x 1080 piksel. Layar ini memiliki rasio aspek 16:9 dan rasio kontras 1200:1, serta tampilan yang diperkaya 16,7 juta warna. Tampilan pada smart TV ini dapat disesuaikan dari segi kecerahan, kontras, warna dan defnisi. Waktu respon layar juga cukup cepat, hanya 8 milidetik tanpa blur atau ghosting pada gambar. Selain itu, smart TV ini juga mendukung input dari beberapa sumber.

sisi samping Dahua Smart Android LED TV43” FHD SD200

Kinerja smart TV ini didukung RAM berkapasitas 1 GB dan media penyimpanan berkapasitas 8 GB. Smart TV ini dapat memenuhi berbagai kebutuhan seperti menonton tayangan favorit dan bermain game dengan gambar berkualitas.  Akses TV yang lebih fleksibel disajikan oleh fitur easy remote controller yang siap mendampingi saat menonton tayangan streaming. Fitur ini memudahkan untuk mengakses aplikasi Andorid termasuk Google Play, Netflix dan YouTube dengan lebih cepat. Pengendalian juga dapat dilakukan dengan instruksi suara menggunakan Google Assistant.

Baca juga: MediaTek Pentonic 2000, Chipset 7 nm untuk TV 8K 

Tampilan di smartphone, tablet atau laptop pun dapat ditayangkan ke smart TV ini menggunakan fitur chromecast built-in. Jadi mudah untuk berbagi konten saat menjelajahi website atau membuka aplikasi di smartphone langsung ke layar smart TV. Pengguna pun bisa menikmati tampilan yang lebih besar dengan nyaman. Sudut pandang smart TV ini pun cukup lebar, yaitu 178° secara vertikal maupun horisontal.

Smart TV ini juga dapat digunakan untuk menikmati musik dengan format  MPEG1/2 Layer1, MPEG1/2 Layer2, AC3, EAC3(DDP), AAC, dan HEAAC. Selain itu juga dapat digunakan untuk menampilkan gambar dengan format JPEG, PNG, BMP, Gif, Webp dan HEIF. Bagi yang ingin menikmati konten video, maka smart TV ini sudah mendukung format MPEG1/2,MPEG4,H.264,HEVC/H.265,VC1,VP8,dan VP9.

Harga dan Promo

PT Datascrip sebagai distributor resmi Dahua di Indonesia memasarkan kedua smart TV ini dengan harga sebagai berikut:

  • Dahua Android Smart LED TV 43” FHD SD200 dibanderol dengan harga: Rp2.799.000
  • Dahua Android Smart LED TV 43” UHD SD400 dibanderol dengan harga: Rp3.299.000

Tersedia gratis berlangganan Netflix selama tiga bulan bagi 400 pembeli pertama smart TV Dahua. Selain itu, tersedia juga layanan purna jual berupa garansi tiga tahun untuk layar panel dan satu tahun untuk suku cadang. Demi menjaga kenyamanan pengguna produk Dahua, PT Datascrip juga menyediakan layanan purna jual yang prima di berbagai kota besar di Indonesia.

Share:

Artikel Terkini