Ini Fitur-fitur AI Andalan Smartphone Samsung Galaxy S24 Series Ini Fitur-fitur AI Andalan Smartphone Samsung Galaxy S24 Series ~ Teknogav.com

Ini Fitur-fitur AI Andalan Smartphone Samsung Galaxy S24 Series

Teknogav.com – Sansung Galaxy S24 Series telah resmi diluncurkan di Indonesia dengan keandalan fitur Galaxy AI. Kecerdasan buatan atau artificial intelligence  (AI) dapat dimanfaatkan secara mulus di smartphone Galaxy berkat kehadiran teknologi Galaxy AI. Beberapa fitur AI yang sudah tertanam pada Galaxy S24 Series mencakup Chat Assist, Note Assist, Web Assist sampai Live Translate. Semua fitur tersebut menggunakan konsep AI on-device dari Galaxy AI, sehingga lebih praktis dan menjamin keamanan data. Pre-order jajaran smartphone tersebut sudah dimulai sejak 18 Januari 2024 dan akan ditutup pada 6 Februari 2024.

"Galaxy AI menjadi terobosan kami yang menandai momen spesial. Hari ini, kami resmi memperkenalkan, Samsung Galaxy S24 series dengan Galaxy AI didalamnya akan melampaui batasan dalam komunikasi, meningkatkan produktivitas dan kreativitas dengan cepat dan mudah. Sehingga akan banyak peluang baru yang dapat diraih dari tangan Anda,” kata Harry Lee, President of Samsung Electronics Indonesia.

Baca juga: Samsung Galaxy Tab S7 FE 5G, Tablet Penunjang Kreativitas

Harry Lee, President of Samsung Electronics Indonesia dan Lo Khing Seng, Vice President MX Business Samsung Electronics Indonesia

Transcrip Assist

Fitur-fitur yang ditenagai AI pada Samsung Galaxy S24 series dapat mendukung produktivitas. Contohnya ketika rapat, semua pembicaraan dapat direkam, dan Transcript Assist akan mengkonversinya ke dalam teks, bahkan merekamnya dalam sekali tekan. Ketika melakukan telepon dengan orang asing pun bisa menggunakan fitur Live Translate untuk dapat menerjemahkan secara langsung.

“Transcript Assist dan Live Translate menggunakan AI on-device, sehingga privacy dan security dari meeting tersebut akan tetap terjaga. AI on-device ini hanya ada di Galaxy S terbaru kami,” ucap Lo Khing Seng, Vice President MX Business Samsung Electronics Indonesia.

Fitur Transcript Assist juga bisa membantu dosen untuk mereview materi yang sudah disampaikan ke mahasiswa dan mahasiswi. Hal ini dilakukan oleh Dian Sastrowardoyo yang selalu merekam materi yang disampaikan di kelas. Teks bisa ditranskrip dari hasil rekaman tanpa harus mendengarkan ulang. Fitur Transcript Assist ini sudah didukung 13 bahasa dan juga bisa langsung merangkup hasil transkrip. 

Baca juga: Samsung Galaxy Tab S8 Series 5G, Tablet Lapang dan Multifungsi

Chat Assist

Fitur-fitur AI pada smartphone Samsung Galaxy S24 series tak sebatas mendukung produktivitas pekerja kantoran. Pekerja kreatif seperti musisi juga bisa meningkatkan produktivitasnya dengan Samsung Galaxy S24 series. Contohnya fitur Chat Assist yang memudahkan musisi terhubung dengan musisi atau pelaku industri musik di kancah internasional tanpa kendala bahasa. Fitur ini dimanfaatkan oleh Raisa yang berprofesi sebagai musisi untuk berkolaborasi dengan musisi luar negeri.

Percakapan dapat diterjemahkan dalam sekejap tanpa membutuhkan aplikasi pihak ketiga dengan fitur Chat Assist yang didukung Samsung Keyboard. Fitur ini didukung dengan saran gaya bahasa, seperti kasual atau formal dan saran jawaban berdasarkan percakapan yang berlangsung. Kemampuan ini menjamin komunikasi tetap cair walau sedang menggunakan bahasa asing yang jarang ditemui dalam percakapan sehari-hari.

Chat Assist ini didukung 13 bahasa, sehingga membuat semua orang bagaikan fasih berbahasa asing. Sementara, bahasa yang didukung adalah Inggris, Hindi, Italia, Jepang, Jerman, Korea, Mandarin, Polandia, Portugal, Prancis, Spanyol, Thailand, dan Vietnam. Sementara, Samsung menjanjikan untuk menghadirkan bahasa Indonesia pada pertengahan tahun ini. 

Samsung menggelar survei untuk mendapatkan wawasan mengenai fitur AI yang paling disukai. Hasil survei menunjukkan bahwa 30% responden tertarik dengan Chat Assist karena membantu berkomunikasi dalam bahasa asing. Hasil terjemahan Chat Assist ditampilkan secara real-time seusai diketik, baik dalam aplikasi messenger, email, sampai direct message di berbagai aplikasi. Kemudahan ini mendukung pertemanan dan memperluas jaringan kerja di berbagai penjuru dunia.

Photo Assist

Fitur AI lain yang diminati adalah Photo Assist yang disukai 22% responden karena memudahkan penyuntingan foto untuk mendapatkan konten keren dalam sekejap. Berikut ini adalah beberapa fitur dalam Photo Assist:

  • Edit Suggestion yang memanfaatkan AI untuk analisis hasil foto dan menyempurnakannya melalui saran editing terbaik. Saran penyuntingan mencakup Reflection Eraser untuk menghapus refleksi atau pantulan yang mengganggu hanya dengan sekali klik tombol
  • Generative Edit yang memanfaatkan fungsi Background Filling untuk membuat foto yang miring menjadi lebih proporsional dengan menyesuaikan posisi objek di dalam foto sembari mengisi bagian latar belakang yang kosong sehingga menyatu sempurna

Selain itu, tersedia juga fitur Nightography Zoom untuk memudahkan mengambil foto dengan hasil yang bagus walau dalam kondisi gelap. Fitur Nightography mendapat peningkatan sensor pengambilan foto hingga 1.4μm pixels, lebih besar 60% dibandingkan pendahulunya.

Note Assist

Dian Sastro juga menggunakan fitur Note Assist yang memanfaatkan AI untuk menyusun ringkasan dari catatan yang panjang. Fitur ini juga bisa dipakai untuk membuat format atau template note menjadi lebih sederhana ketika ditulis dengan berantakan. Setiap catatan juga lebih mudah dikenali dengan adanya preview singkat dari cover note yang dihasilkan.

Web Assist

Ringkasan materi untuk bahan ajar di kampus juga bisa dibuat Dian dengan Web Assist. Fitur ini dapat digunakan untuk membuat ringkasan dengan sumber dari berbagai web setuai kebutuhan, termasuk membuat terjemahannya.

contoh live translate

Fitur-fitur Galaxy AI dapat digunakan pada semua varian Samsung Galaxy S24 Series. Beberapa di antaranya mencakup Circle to Search with Google, Live Translate, Note Assist sampai kamera yang epik dengan Super HDR. Berdasarkan hasil survei Samsung, 48% responden mengaku bahwa Circle to Search with Google merupakan fitur AI yang paling disukai. Fitur tersebut dianggap memudahkan pencarian online berbagai hal, terutama gambar atau objek yang sulit dideskripsikan dengan kata-kata. Penggunaan fitur ini pun dapat dilakukan di seluruh aplikasi, bahkan di tayangan video. Pencarian online bisa dilakukan dalam sekejap ketika muncuk inspirasi atau sekadar mencari informasi suatu barang tanpa mengetik.

contoh fitur Circle to Search

Jika ingin menggunakan smartphone ringkas mungil dan stylish, maka bisa memilih Galaxy S24+ untuk mendampingi kegiatan sehari-hari termasuk membuat konten. Salah satu fitur andalan Samsung Galaxy S24+ adalah kamera Super HDR yang membuat swafoto tampak cerah. Hasil foto pun tetap jelas walau menantang cahaya terang di belakangnya. Ketika menampilkan preview di Galeri, hasil foto terlihat lebih realistik, cerah, berwarna dan tajam.

Baca juga: Samsung Galaxy Tab S7|S7+, Tablet Penunjang Segala Kegiatan

Kemampuan Galaxy S24 series dalam memotret dan merekam video juga baik ketika menggunakan media sosial. Hasil-hasil foto yang diabadikan dari aplikasi seperti Instagram bisa sama jernihnya layaknya memotret dari aplikasi kamera langsung. Jadi tidak perlu repot memotret dari kamera dahulu untuk kemudian diunggah ke media sosial.

Lyodra Ginting yang berprofesi sebagai penyanyi mengungkapkan kepuasannya menggunakan Galaxy S24+ untuk melakukan swafoto dengan kamera Super HDR. Menurutnya, walau posisi berfoto backlight, hasil foto tetap jernih dan tidak gelap, kecerahan warna dan kontras konsisten serta alami.

Kemampuan fotografi dan videografi pada Galaxy S24 Ultra didukung lensa 5x optical zoom terbaru, peningkatan OIS, sampai piksel lebih besar. Lensa 5x optical zoom memiliki kemampuan 50MP Adaptive Pixel Sensor. Fitur-fitur tersebut menghasilkan foto dan video yang lebih jernih, detail, dan smooth. Kualitas tersebut dapat diperoleh baik saat pakai zoom, sedang berada di tempat yang lowlight, maupun saat banyak bergerak.

Salah satu fitur favorit pada Galaxy S24 Ultra adalah AI Zoom yang dapat mengambil gambar dengan lebih jernih dari jarak jauh. Resolusi kamera yang sampai 200 MP mendukung hasil foto lebih tajam, detail dan tidak noise. Foto dengan kualitas lebih epik juga didukung ditur Quad Tele Camera System. Kamera pada Samsung Galaxy S24 Ultra didukung new adaptive pixel dan reinforced AI engine sehingga hasil foto malam lebih detail. Rekaman video outdoor di malam hari saat traveling atau nonton konser bisa tetap jelas.

Kinerja Samsung Galaxy S24 Ultra juga didukung Snapdragon® 8 Gen 3 Mobile Platform for Galaxy yang dibekali NPU terbaru. Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, terdapat peningkatan kinerja sekitar 98% lebih cepat. Sedangkan, Galaxy S24 dan S24+ menggunakan Exynos 2400 dengan kinerja CPU yang meningkat 1,7x dibandingkan generasi sebelmnya. Kinerja AI juga meningkat 14,7x dibanding generasi sebelumnya.

Kestabilan kinerja pada Samsung Galaxy S24 Ultra didukung oleh sistem pendingin dengan Vapor Chamber 1.9 kali lebih besar dibandingkan pendahulunya. Ukuran Vapor Chamber yang lebih besar ini makin memaksimalkan pengaturan suhu sehingga tidak cepat panas saat main game.

Harga dan Ketersediaan

Pre-order Samsung Galaxy S24 series sudah dibuka sampai 6 Februari 2024. Samsung menawarkan keuntungan pre-order berupa kapasitas media penyimpanan dua kali lipat sampai Rp4 juta. Promo ini memungkinkan untuk mendapatkan Galaxy S24 Ultra berkapasitas 512 GB hanya dengan membayar untuk varian dengan kapasitas 256 GB. Tersedia juga pembelian dengan mekanisme trade-in dengan seri flagship sebelumnya dengan nilai sampai Rp2,5 juta. Selain itu, penawaran cashback Rp1,5 juta dari bank yang bekerja sama. Paket pembelian pre-order juga teramsuk e-SIM XL dengan penawaran khusus berupa paket data 120 GB selama setahun.

Berikut ini adalah harga yang dibanderol pada masing-masing varian Samsung Galaxy S24 series:

  • Samsung Galaxy S24 Ultra: Rp21.999.000 (RAM 12 GB, media penyimpanan 256 GB)
  • Samsung Galaxy S24 Ultra: Rp23.999.000 (RAM 12 GB, media penyimpanan 512 GB)
  • Samsung Galaxy S24 Ultra: Rp27.999.000 (RAM 12 GB, media penyimpanan 1 TB)
  • Samsung Galaxy S24+: Rp16.999.000(RAM 12 GB, media penyimpanan 256 GB) 
  • Samsung Galaxy S24+: Rp18.999.000(RAM 12 GB, media penyimpanan 512 GB)  
  • Samsung Galaxy S24: Rp13.999.000 (RAM 8 GB, media penyimpanan 256 GB)
  • Samsung Galaxy S24: Rp15.999.000 (RAM 8 GB, media penyimpanan 512 GB)

Nah, jadi varian Samsung Galaxy S24 series mana yang jadi pilihan?

Share:

Artikel Terkini