Meluncur di Harga Rp4 Jutaan, Ini Spesifikasi Reno4 F Meluncur di Harga Rp4 Jutaan, Ini Spesifikasi Reno4 F ~ Teknogav.com

Meluncur di Harga Rp4 Jutaan, Ini Spesifikasi Reno4 F

 

Teknogav.com - OPPO resmi meluncurkan Reno4 F, varian termuda dari Reno 4 Series. Huruf F pada varian terkini Reno4 Series ini bermakna fashionable, karena memang smartphone ini dikemas dengan desain yang trendi. Hadir dengan slogan “Clearly Your Expression” Reno4 F, smartphone ini mengusung teknologi fotografi berbasis AI. Selain desain dan fotografi, yuk simak fitur-fitur lain yang dibekali pada Reno4 F ini.

Segmen yang dituju pada Reno4 F ini adalah anak muda, khususnya content creator untuk mengakomodasi mereka dalam berekspresi. Seperti telah kami ulas sebelumnya, fotografi dan videografi pada Reno4 F menggunakan konfigurasi empat kamera belakang dan kamera depan ganda. 

konfigurasi kamera OPPO Reno4 F

Fitur-fitur kamera OPPO Reno4 F dapat dibaca pada tautan ini. Selain itu tersedia juga fitur Air Gesture untuk menerima panggilan tanpa menyentuh perangkat. Caranya adalah dengan melambaikan tangan pada jarak 20 cm sampai 50 cm dari kamera depan.

Fitur AI Gesture

Kinerja OPPO Reno4 F

Jika Reno4 mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 720G, maka Reno4 F menggunakan MediaTek Helio P95. Chipset Helio P95 ini juga digunakan OPPO pada Reno3 Pro yang diluncurkan pada April 2020 lalu. Kinerja prosesor pada Reno4 F didukung RAM 8 GB. Media penyimpanan pada smartphone ini berkapasitas 128 GB dan bisa diperbesar dengan menyisipkan memori eksternal sampai 512 GB.

Demi mencegah tersendatnya sistem operasi dan terjadinya kesalahan memori, Reno4 F menggunakan algoritma Anti-Lag. Algoritma ini meningkatkan fitur defragmentasi memori, sehingga mengurangi lag pada smartphone sampai 54% jika dibandingkan generasi sebelumnya. Pengoptimalan basis data secara otomatis pun mampu meningkatkan kinerja membaca dan menulis file sampai 28%.

Sistem operasi Android 10 pada OPPO Reno4 F dikemas dengan antarmuka ColorOS 7.2 yang menghadirkan Infinite Edge Design. Tampilan antarmuka ini tampak lebih sederhana, namun intuitif. Video atau game favorit tampak lebih jernih berkat fitur OPPO’s Screen Image Engine (OSIE). OPPO pun menyematkan aplikasi My OPPO yang siap menginformasikan informasi terkini OPPO dan menyediakan reward bagi pengguna setianya.

Aplikasi My OPPO

Mata pun tak cepat lelah melihat tampilan pada smartphone berkat ketersediaan Dark Mode yang didukung Eye Care Mode. Pada versi terkini Dark Mode, daya pun bisa dihemat sampai 38%. Waktu aktif dan tak aktif dari mode ini pun bisa ditentukan, sehingga pengguna bisa mengatur nada warna gelap sesuai keinginan.

Ketika sedang menanti waktu jeda saat bermain game, tersedia fitur Quick Return Bubble yang memungkinkan pengguna beralih aplikasi atau layar. Fitur ini akan memberikan notifikasi, dan untuk kebali meneruskan bermain game pun bisa dilakukan hanya dengan menekan Bubble tersebut. Selain itu tersedia juga Game Space untuk menggabungkan game favorit di satu tempat.

Fitur seru lain dari OPPO Reno4 F adalah High-bandwidth Digital Content Protection (HDCP). Fitur ini memungkinkan untuk mentransmisikan tayangan HD dengan hak cipta dari layanan streaming ke layar lebar. Layanan konten yang didukung fitur ini termasuk Amazon Prime Video dan Netflix HD. Sayangnya OPPO justru tidak membekali seri ini dengan fitur NFC.

OPPO Reno4 F dengan tampilan Shiny Matte

Sesuai dengan embel-embel F pada Reno4 F, maka Reno4 F berusaha untuk fashionable dengan mengusung desain yang tipis. Ketebalan smartphone ini hanya 7,48 mm dan bobot hanya 164 gram. Kerampingan desain tersebut berkat pengoptimalan desain yang mampu memuat mainboard, baterai dan seluruh komponen-komponen lainnya.

Teknik lapisan optik digunakan OPPO untuk menciptakan tekstur Shiny Matte dengan kedalaman lapisan 400 nm, dari semula 250 nm. Pilihan warna yang tersedia adalah Matte Black dan Metallic White. Warna Metallic White ini bisa berubah menjadi biru muda atau merah muda lembut tergantung sudut pandang dan pantulan cahaya.

Layar OPPO Reno4 F berukuran 6,43 inci dengan desain mini dual punch-hole untuk menyematkan dua kamera depan. Diameter lubang pada layar tersebut pun lebih kecil, hanya 3,7 mm, sehingga menjaga layar tetap lapang. Desain tersebut turut mendukung tercapainya rasio layar-ke-bodi sampai 90,7%. Teknologi yang digunakan pada layar adalah Super AMOLED dengan resolusi FHD+. Berbagai fitur-fitur mumpuni pada layar tersebut membuat nyaman untuk menikmati konten atau melihat detail bidikan kamera.

Tampilan layar OPPO Reno4 F

Baterai dan Pengisian Daya

Kapasitas baterai pada OPPO Reno4 F memang tak terlalu besar, hanya 4.000 mAh. Kendati demikian, baterai ini sudah didukung teknologi pengisian daya cepat 18 W. Selain itu tersedia juga fitur AI Night Charging yang mengadopsi AI untuk mempelajari pola tidur pengguna. Fitur tersebut akan mengisi daya sampai 100% tepat saat bangun tidur.

Ketika daya tersisa 5%, pengguna pun tak perlu panik karena fitur Super Power Saving Mode siap mengoptimalkan masa pakai baterai. Pada mode ini, layar akan menjadi hitam putih dan hanya menjalankan enam aplikasi yang sudah ditentukan. Sisa daya tersebut masih sanggup untuk digunakan menelpon selama 70 menit dan melakukan navigasi selama 30 menit.

Harga dan Ketersediaan

OPPO Reno4 F dibanderol dengan harga Rp4.299.000 dan sudah bisa dilakukan pre-order selama periode 12-16 oktober 2020. Pre-order bisa dilakukan di store.oppo.com/id dan jaringan OPPO Store. Pembelian selama masa pre-order akan mendapatkan bonus Giftbox OASE LP01 senilai Rp800 ribu. Tersedia juga kartu perdana Telkomsel TAU dengan benefit kuota sampai 70 GB. Penjualan perdana OPPO Reno4 F akan dimulai pada 17 Oktober 2020.

Shopee
Bukalapak


Spesifikasi OPPO Reno4 F

 

Dimensi

7,48 mm x 7,.8mm x 160,1 mm

Bobot

164 gram

Layar

16,34 cm Dual Punch-hole Display

Super AMOLED 2400 x1080 piksel FHD+

Refresh rate 60 Hz; Rasio layar 20:9

Rasio layar ke bodi 90.7%; densitas 408 PPI

Gorilla Glass 3+

Chipset

MKT Helio P95

RAM

8 GB

Penyimpanan Internal

128 GB (Dapat diperluas sampai 512GB dengan micro SD)

Baterai

4000 mAh*

Pengisian Daya

18 W Fast Charging

Sensor Sidik Jari

In-Display Fingerprint 3.0

Kamera Utama

48 MP Main(F1.8)1/2”

8 MP Wide Angle(F2.2)1/4”

2 MP Mono (F2.4) 1/5”

2 MP Mono (F2.4)1/5”

Kamera Depan

16 MP Main Camera(F2.4)1/3”

2 MP Depth Camera(F2.4)1/5”

Jaringan

4G, VoLTE

Antarmuka

ColorOS 7.2 based on Android 10

Warna

Matte Black & Metallic White

Harga

Rp4.299.000

Share:

Artikel Terkini