Speaker Audio Multimedia PMA 9311 dari Polytron Sajikan Hiburan Rumahan Speaker Audio Multimedia PMA 9311 dari Polytron Sajikan Hiburan Rumahan ~ Teknogav.com

Speaker Audio Multimedia PMA 9311 dari Polytron Sajikan Hiburan Rumahan


Teknogav.com – Demi mendukung kebijakan permerintah untuk menekan laju penularan virus SARS-CoV-2, banyak masyarakat yang memilih untuk di rumah saja. Polytron berusaha memberikan hiburan bagi mereka yang di rumah saja agar tak bosan dengan menghadirkan audio multimedia PMA 9311. Hiburan yang cukup tentu saja akan membangkitkan semangat yang pada akhirnya akan meningkatkan imunitas dan kesehatan agar tak terjangkit COVID-19.

Speaker Audio Multimedia PMA 9311 memungkinkan untuk menikmati koleksi lagu, baik melalui koneksi USB maupun Bluetooth. Jadi bisa menghubungkan flash disk langsung ke port USB atau smartphone melalui Bluetooth. Perangkat ini juga bisa digunakan untuk menemani menonton film. Cukup hubungkan TV ke line input PMA 9311 menggunakan kabel RCA. Suara bass dari perangkat ini terasa kental dengan treble yang renyah.

Selain itu bisa juga untuk mendengarkan radio FM yang dapat menyimpan memori stasiun radio favorit sampai 40 channel. Nama stasiun radio favorit tersebut pun bisa diganti dengan aplikasi Polytron Audio Connect. Aplikasi tersebut dapat diunduh secara gratis melalui Google Play

Baca juga: Polytron Audio Connect, Aplikasi Berbagai Perangkat Audio Polytron

Pengaturan digital bass dan treble pada perangkat ini bisa dikendalikan menggunakan remote control maupun smartphone dengan aplikasi PAC. Preset Equalizer memungkinkan untuk mengatur nada musik sesuai genre, seperti classic, flat, jazz, pop dan rock. Kemantapan level bass dari speaker ini pun bisa ditambah dengan teknologi Bazzoke yang bisa diaktifkan atau dimatikan sesuai kebutuhan.

Suara stereo PMA 9311 menggunakan konfigurasi 2.1 channel yang mencakup dua speaker satelit dan satu speaker utama sebagai subwoofer. Pada bagian depan speaker utama pun disematkan fitur Ambient Light, yaitu lampu nuansa dengan tujuh warna yang membuatnya tampil menarik. Ketujuh warna tersebut terdiri dari merah,ungu, biru, sian, hijau, kuning dan putih. Fitur ini dapat dinyalakan atau dimatikan sesuai selera.

Baca juga: Polytron PAS 12SA15, Speaker Aktif Indoor Kompatibel dengan Alat Musik

“PMA 9311 adalah terobosan kekinian yang dikembangkan oleh Polytron. Hal ini merupakan bentuk pelayanan Polytron dalam memenuhi segala kebutuhan audio di Indonesia dengan menyematkan teknologi yang inovatif. PMA 9311 menjadi audio user friendly, yang makin mudah dioperasikan jarak jauh baik melalui remote maupun aplikasi Polytron Audio Connect. Pengguna pun tidak perlu beranjak menghampiri speaker saat ingin mengubah pengaturan bass, dan lainnya,” ucap Felita Septian, perwakilan dari Polytron. 

Baca juga: Speaker Aktif Polytron PAS 10D Series dengan Layar LED Kekinian

Daya keluaran sistem audio ini sekitar 30 watt RMS. Tentu saja Polytron tetap menyertakan fitur-fitur lain seperti layar LED, slot SD card/MMC dan aux input layaknya lini PMA mereka. Harga yang dibanderol pada perangkat ini sekitar Rp600 ribuan dan bisa dibeli di beberapa e-commerce berikut ini.

https://invol.co/cl1cc0q
Klik untuk membeli PMA 9311 di Blibli
Klik untuk membeli PMA 9311 di Shopee

Klik untuk membeli PMA 9311 di Tokopedia
Klik untuk membeli PMA 9311 di Bukalapak

Share:

Artikel Terkini