OASE Horizon W1, Smartwatch dengan Segudang Fitur Kesehatan yang Terjangkau OASE Horizon W1, Smartwatch dengan Segudang Fitur Kesehatan yang Terjangkau ~ Teknogav.com

OASE Horizon W1, Smartwatch dengan Segudang Fitur Kesehatan yang Terjangkau

Teknogav.com – OASE resmi meluncurkan jam tangan pintar atau smartwatch terkini dengan segudang fitur kesehatan, yaitu Horizon W1.  Keistimewaan dari smartwatch ini adalah fitur pengukuran suhu tubuh, sehingga sangat cocok dikenakan di masa pandemi ini. Seperti diketahui salah satu gejala terjangkit COVID-19 adalah suhu tubuh yang di atas 37°C.  Berbagai fitur kesehatan lain pun senantiasa menyertai smartwatch yang dibanderol dengan harga murah ini.

“Kami meluncurkan produk terbaru yang kami harap bisa diterima dengan sangat baik oleh konsumen. Jam tangan pintar ini kami hadirkan lebih baik dari pada pendahulunya dengan tampilan lebih dinamis dan fitur lebih banyak. Hal yang terpenting adalah harga lebih terjangkau dari sebelumnya,” ucap Anthoni Roderick. P, Public Relations OASE.

Anthoni Roderick. P, Public Relations OASE
Baca juga: Smartwatch OASE Terkini Siap Meluncur dengan Fitur Pemantau Suhu Tubuh

Desain dan Layar

Smartwatch OASE Horizon W1 tampil dengan desain trendi dan sporty. Bodi smartwatch ini menggunakan bahan zinc alloy sehingga sangat ringan. Tampilan smartwatch ini berwarna hitam dengan ketebalan hanya 12 mm dan strap silikon. Pada bodi smartwatch terdapat dua tombol untuk memudahkan pengoperasian. 

salah satu tampilan watch face pada OASE Horizon W1
Layar smartwatch ini berukuran 1,28 inci dengan dengan resolusi HD dan teknologi layar sentuh dan 2.4D Tempered Glass. Tampilan pada layar dapat dimodifikasi dengan berbagai jenis watch face baru yang menarik dan up to date. Berbagai notifikasi pemantauan kesehatan pun bisa ditampilan secara real time pada layar tersebut. 

Kevien Willieady (Head Product Trainee OASE menjelaskan fitur-fitur smartwatch Horizon W1

Fitur-fitur

Berbagai fitur disediakan pada smartwatch ini sehingga mendukung kegiatan multitasking penggunanya. Selama melakukan kegiatan sepanjang hari, smartwatch ini dapat mendeteksi detak jantung, tekanan darah, jumlah langkah dan jarak tempuh. Selain itu smartwatch mampu menampilkan notifikasi kesehatan yang lebih detail seperti kadar oksigen dalam darah,  sampai data kualitas tidur.

Baca juga: OASE Watch H12W, Smartwatch Sporty dengan Fitur Kebugaran Lengkap

Kerennya, jika ingin melakukan pengukuran suhu tubuh, pengguna hanya perlu melakukan swipe pada layar. Jadi penguna bisa mengetahui kondisi tubuh dengan cepat dan praktis hanya dari pergelangan tangan. Sensor suhu pada smartwatch ini memang terletak di bagian belakang smartwatch yang bersentuhan langsung dengan pergelangan tangan.

sensor suhu di bagian belakang smartwatch OASE Horizon W1

Bagi yang gemar berolahraga, maka bisa memanfaatkan fitur real Fitness Tracking pada smartwatch Horizon W1. Pengguna bisa mengetahui jumlah kalori yang terbakar secara real-time saat berolahraga. Jenis olahraga yang tersedia pun lebih lengkap dibandingkan generasi sebelumnya. Statistik kebugaran tersebut pun bisa disinkronisasi dengan smartphone menggunakan aplikasi GloryFit melalui koneksi Bluetooth 5.0.

Sumber daya pada smartwatch ini mengandalkan baterai berkapasitas 160 mAh. Daya tahan baterai ini cukup panjang, yaitu mampu bertahan sekitar 7 sampai 10 hari dalam kondisi stand by. Ketangguhan smartwatch ini dijamin dengan sertifikasi IP67 yang menandakan kemampuan bertahan di kedalaman 1 meter selama 30 menit.

Horizon W1 yang kaya fitur kebugaran ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia yang sibuk tetapi peduli dengan kesehatan. Para pengguna bisa memantau kebugaran dan indikator kesehatannya setiap saat dan di mana saja.

(ki-ka): Anthoni Roderick (Public Relation OASE), Angga Yunanda (Product Ambassador OASE), Mr Cain (Vice President OASE) dan Kevien Willieady (Head Product Trainee OASE)
OASE menggandeng Angga Yunanda sebagai produk ambassador dari Horizon W1 ini. Profil Angga dianggap selaras dengan OASE, yaitu bintang baru yang masih muda di dunia hiburan Indonesia. Kolaborasi OASE dengan aktor multitalenta ini merupakan inisiatif OASE untuk mempermudah mendekatkan OASE dengan konsumen.

Baca juga: OASE LSUV1 Sterilkan Barang dengan UV Sterilisasi dan Aromaterapi

“Angga merepresentasikan OASE. Muda, kreatif, dan semangat untuk menghasilkan sesuatu yang mengesankan. Angga juga punya hubungan yang baik dengan para fans, dan memiliki selera gaya yang bagus dan citra positif,” ucap Anthoni.

Harga dan Ketersediaan

Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, maka Horizon W1 dibanderol dengan harga lebih murah. Harga resminya adalah Rp699 ribu dengan garansi selama setahun. Tetapi tersedia harga promo Rp499 ribu pada penjualan eksklusif di OASE Indonesia Official Shop di Shopee. Promo ini tersedia selama periode 27-30 April 2021.

Klik untuk membeli OASE Horizen W1 di Shopee
Share:

Artikel Terkini