Review ASUS VivoBook Flip 14 (TP470), Laptop Convertible Optimalkan Kreativitas Review ASUS VivoBook Flip 14 (TP470), Laptop Convertible Optimalkan Kreativitas ~ Teknogav.com

Review ASUS VivoBook Flip 14 (TP470), Laptop Convertible Optimalkan Kreativitas


Teknogav.com – ASUS kembali menghadirkan laptop convertible lini mainstream, yaitu ASUS VivoBook Flip 14 (TP470). Laptop convertible ini hadir dalam dua varian berdasarkan konfigurasi prosesor dan memori. Pada review kali ini, Teknogav.com akan menjajal varian yang menggunakan prosesor Intel Core i5 generasi ke-11 dan RAM 8 GB.

Dimensi VivoBook Flip 14 (TP470) ini ringkas, layaknya lini VivoBook yang mengutamakan mobilitas. Keringkasan dimensi laptop ini tentu saja berkat desain NanoEdge pada ketiga sisi layar. Serunya lagi layar sentuh dari laptop ini sudah disertai dengan ASUS Pen. Pen ini tentunya akan memudahkan menuangkan kreativitas di atas layar. 

stylus ASUS Pen

Canggihnya lagi, VivoBook Flip 14 (TP470) juga sudah dibekali teknologi ASUS Intelligence Performance Technology (AIPT). Teknologi ini mengoptimalkan kinerja, daya baterai dan sistem pendingin. Pengguna dapat memilih tiga mode kinerja yang tersedia, yaitu Performance, Balanced dan Whisper. Pada mode Performance, kinerja dapat ditingkatkan sampai 40% dibandingkan dengan laptop VivoBook generasi sebelumnya.

Semua ini dibanderol dengan harga terjangkau khas VivoBook yang memang ditargetkan untuk pasar anak muda. Kelengkapan isi paket VivoBook Flip 14 (TP470) ini terdiri dari unit laptop, ASUS Pen dan adapter charger. Adapter charger ini masih belum menggunakan USB tipe-C, tetapi laptop ini memiliki port USB tipe-C yang sudah didukung power delivery. Jadi sudah bisa memakai adapter charger dengan USB tipe-C ya untuk mengisi daya.

kelemgkapan paket ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Kinerja ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) pada review ini menggunakan Intel Core i5-1135G7. Ini adalah prosesor Intel Core generasi ke-11 yang diproduksi dengan metode 10 nm. Prosesor ini memiliki empat inti dan delapan thread. Kecepatan dasar prosesor 2,4 GHz yang bisa ditingkatkan menjadi 4,2 GHz. Kinerja prosesor ini didukung oleh RAM LPDDR4X berkapasitas 8 GB.

Keunikan dari ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini adalah memiliki dua prosesor grafis yang sama-sama besutan Intel. GPU pertama tentu saja Intel Iris Xe yang terintegrasi dengan prosesor. Sementara untuk kartu grafis diskret menggunakan Intel Iris Xe Max. Ini adalah salah satu laptop pertama di Indonesia dan dunia yang mengusung kartu grafis tersebut.

Baca juga: Review ASUS ZenBook Flip UX362F, Ringkas dan Fleksibel

ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Prosesor grafis Intel Iris Xe Max menggunakan arsitektur Gen 12 dan ditujukan untuk perangkat komputasi mobile. Kinerja prosesor grafis ini lebih baik dibandingkan chip grafis terintegrasi namun tetap hemat daya. Memori pada kartu grafis ini menggunakan VRAM DDR4X dengan kapasitas 4 GB dan dilengkapi berbagai teknologi grafis terkini. Teknologi Intel Deep Link pada Intel Iris Xe Max menyajikan kinerja dan efisiensi yang lebih baik di laptop yang tipis. Keandalan kinerja ini termasuk untuk pembuatan konten, gaming dan encoding. Dukungan prosesor grafis ini mencakup Variable Rate Shading, Adaptive Sync, Async Compute, DirectX 12.1, OpenGL 4.6 dan OpenCL 2.

Media penyimpanan pada laptop ini juga mendukung kecepatan akses ke file dan memuat aplikasi dengan teknologi SSD PCIe NVMe M.2. Kapasitas media penyimpanan ini adalah 512 GB. 

Komputer masa kini memiliki tampilan berbeda karena mereka memang berbeda. Dengan solid-state drive (SSD) dan teknologi terkini, Anda mendapatkan kecepatan, keamanan, ketahanan, dan desain yang cantik. Kami telah melakukan jajak pendapat, dan hasilnya, orang-orang lebih senang saat bepergian dengan PC modern.

PC modern juga dilengkapi dengan pena digital yang memiliki banyak manfaat. Sentuhan khas tercipta saat Anda membuat sketsa atau coretan pada dokumen dengan pena digital. Penelitian juga menemukan adanya peningkatan kinerja hingga 38% pada pelajar ketika mereka menggunakan pena digital untuk mengerjakan soal-soal sains. Tidak semua ide berupa kalimat, kini saatnya untuk tuangkan inspirasi segera dalam sketsa atau coretan pena digital di PC modern.

Baca juga: ASUS VivoBook S14 (S433) Terkini Usung AIPT dan Thunderbolt 4

ASUS Intelligence Performance Technology

Seperti telah disinggung di awal ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) sudah dibekali dengan ASUS Intelligence Performance Technology (AIPT). Teknologi ini memadukan sistem pendingin dengan berbagi sensor untuk mengoptimalkan kinerja, daya baterai dan konfigurasi sistem pendingin. Peningkatan kinerja yang dihasilkan AIPT pada mode Performance mencapai 40% dibandingkan laptop VivoBook generasi sebelumnya.

AIPT menyediakan tiga pilihan mode kinerja, yaitu Performance Mode, Balanced Mode dan Whisper Mode. Jika ingin mengerjakan tugas berat seperti rendering atau penyuntingan video, maka gunakan Performance Mode untuk mengerahkan semua potensi kinerja laptop. Sedangkan untuk multitasking dan bekerja sehari-hari, cukup gunakan Balanced Mode.

Saat bekerja secara mobile dan butuh menghemat daya baterai, gunakan Whisper Mode. Sesuai namanya, pada mode ini kipas terdengar hening, berbeda dengan Performance Mode yang akan membuat kipas terdengar lebih keras. Jika ingin berpindah mode kinerja, cukup tekan Fn+F atau bisa juga memilihnya melalui aplikasi MyASUS. Jika ingin melakukan pengaturan dari MyASUS, masuk ke menu pengaturan hardware lalu pilih ASUS Intelligent Performance Technology.

ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

AIPT didukung oleh sistem pendingin yang lebih baik dan ditenagai kipas IceBlades yang terbuat dari Liquid Crystal Polymer (LCP). Bahan LCP ini lebih kokoh dibandingkan plastik biasa dan menawarkan bilah yang sangat tipis, yaitu hanya 0,2 mm. Tipisnya bilah tersebut akan menghemat ruang, sehingga ruang dapat menampung lebih banyak bilah.

Jumlah bilah yang lebih banyak akan membuat aliran udara lebih lancar jika dibandingkan putaran yang sama dengan kipas laptop standar. Aliran udara yang lebih lancar tentu saja meningkatkan kinerja pendinginan menjadi lebih baik.

Sistem Operasi Windows 10 dan Microsoft Office

ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) menggunakan sistem operasi Windows 10 Home Single Language. Sistem operasi ini selalu diperbarui melalui Windows Update dan dilengkapi dengan sistem keamanan terintegrasi.

Salah satu fitur pada Windows 10 Home adalah Windows Hello yang terintegrasi dengan sensor sidik jari dan kamera. Fitur ini mendukung keamanan pada laptop, dan memudahkan untuk mengakses laptop dengan cepat menggunakan pengenalan wajah dan sensor sidik jari. Sensor sidik jari pada laptop ini terletak pada pojok kanan atas touchpad yang mudah diakses.

ASUS juga telah membekali VivoBook Flip 14 (TP470) ini dengan Office Home & Student 2019. Aplikasi Office ini mencakup Word, Excel dan Power Point yang akan terus mendapat pembaruan keamanan secara rutin. Pembaruan keamanan yang rutin ini tentunya akan melindungi perangkat, program dan data pengguna.

Desain ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Bodi ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini ringkas dengan dimensi 324 mm x 220 mm x 18,7 mm. Keringkasan bodi laptop ini tentu saja ditunjang oleh desain NanoEdge di ketiga sisi layar. Ketebalan bezel samping hanya 6,72 mm dan bezel atas 11,39 mm, sehingga membuat rasio layar-ke-bodi sampai 82%. Bobot dari laptop ini pun cukup ringan, hanya 1,5 kg sehingga tak terlalu membebani saat dibawa-bawa.

Layar laptop ini tentu saja berukuran 14 inci, sesuai dengan namanya, teknologi yang digunakan adalah IPS dengan resolusi Full HD. Sebagai laptop convertible, layar laptop ini dapat diputar sampai 360° dan kuat sampai 20 ribu kali buka-tutup. Kemampuan ini memungkinkan laptop ini digunakan layaknya tablet atau kanvas digital. Teknologi layar sentuh pada laptop juga dilengkapi dengan stylus atau ASUS Pen yang sudah disertakan dalam paket penjualan.

Cover belakang layar ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

 Berbeda dengan ASUS Pen yang disertakan pada ZenBook, pada ASUS Pen yang melengkapi VivoBook ini tidak bersifat magnetik. Kendati demikian, ASUS menyediakan slot magnet yang bisa ditempel pada cover belakang layar laptop. Yup! Cover belakang laptop ini memang terbuat dari metal, sehingga terasa kokoh. Tampilan cover belakang layar pun tampak keren dengan logo khas ASUS VivoBook.

keyboard dan touchpad pada ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Pada bezel atas layar, terdapat kamera HD 720 p yang mendukung untuk melakukan konferensi video atau panggilan video. Sayangnya pada kamera belum dilengkapi dengan shutter atau switch penutup fisik untuk menjaga privasi. Beralih ke keyboard, terdapat akses warna kuning yang membuat tombol Enter terlihat mencolok. Keyboard ini memiliki key travel 1,35 mm dan juga sudah dilengkapi dengan backlit untuk membantu mengenali karakter saat pencahayaan kurang.

Konektivitas

Port yang tersedia pada ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) cukup lengkap. Pada sisi kiri, dari belakang ke depan mencakup slot pengamanan Kensington dan port USB 2.0. Di sisi kanan terdapat port daya, HDMI, USB 3.2 Gen 2 tipe-A, USB tipe-A, USB tipe-C, dan jack audio kombo. Selain itu juga terdapat slot micro SD di sisi kanan ini.

sisi kiri ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Teknologi Thunderbolt 4 sudah menyertai port USB tipe-C sehingga mendukung kecepatan transfer data yang tinggi. Port ini juga bisa digunakan sebagai display output dengan dukungan untuk monitor dengan resolusi sampai 8 K. Fitur power delivery pun menyertai port tersebut, sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya menggunakan adapter dengan port USB tipe-C.

sisi kanan ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Konektivitas nirkabel pada ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini sudah didukung Wi-Fi 6 (802.11ax). Kecepatan transfer data pada Wi-Fi 6 tentu saja lebih tinggi dan stabil dibandingkan generasi sebelumnya. Konektivitas Wi-Fi ini sudah didukung ASUS Wi-Fi SmartConnect yang akan mendeteksi router dengan sinyal terkuat dan terhubung ke router tersebut. Fitur ini juga akan memprioritaskan hotspot yang sudah dikenali jika tersedia. Konektivitas nirkabel lain pada laptop ini adalah Bluetooth 5.0 yang lebih hemat daya.

Audio

Sistem audio pada ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini dilengkapi fitur-fitur yang disertifikasi Harman Kardon. Sertifikasi tersebut menjamin audio dengan kualitas tinggi. Pada laptop ini terdapat AudioWizard yang mencakup lima preset tuning untuk mengoptimalkan pengaturan segala jenis audio. Lima pilihan mode tersebut mencakup Music Mode, Movie Mode, Gaming Mode, Recording/Speech Mode dan Manual Mode.

Benchmark

Tim Teknogav.com melakukkan pengujian ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini dengan beberapa aplikasi Benchmark. Pada benchmarking menggunakan PC Mark 10, skor total yang diperoleh adalah 4508. Angka ini cukup luar biasa karena mengalahkan skor ZenBook 13 UX325 yang sudah menggunakan Intel Core i7-1165G7, yaitu 4355.

Nilai Essential yang diperoleh ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) juga tinggi, yaitu 8153 yang menunjukkan keandalan untuk mengerjakan tugas-tugas sederhana. Batas kinerja baik dari parameter ini adalah 4100. Berikut ini adalah rincian skor dari setiap kategori jenis kerja.

PC Mark 10 ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Benchmarking juga dilakukan menggunakan PassMark, nilai keseluruhan yang diperoleh adalah 4572. Nilai ini sangat di atas rata-rata yang hanya 2802. Jika dilihat dari benchmarking CPU, nilai yang diperoleh adalah 12420. Nilai ini luar biasa, bahkan di atas nilai ZenBook Flip 13 (UX363) yang menggunakan Intel Core i7-1165G7 dengan skor 10142. Padahal nilai rata-rata CPU ini hanya 7223.

Baca juga: Review ASUS ZenBook 13 (UX325), Laptop Mungil Elegan dengan Intel Core Gen-11

skor uji kinerja ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark
skor uji CPU ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark

peringkat dengan CPU Mark

Berdasarkan peringkat prosesor yang disusun PassMark, kinerja Intel Core i5-1135G7 ini masih di atas AMD Ryzen 5 3500U. Sayangnya jika dibandingkan AMD Ryzen 5 4500U, peringkat prosesor ini masih di bawahnya.

skor uji grafis 2D ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark
skor uji grafis 3D ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark

skor uji memori ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark

skor uji Disk Mark ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) dengan PassMark

Pada benchmarking grafis memakai PassMark, nilai yang diperoleh untuk 2D Mark dari VivoBook Flip 14 (TP470) ini adalah 887. Nilai ini di atas rata-rata yang hanya 604. Sementara itu skor untuk 3D Mark adalah 1563, sayangnya nilai ini di bawah rata-rata 3838. Jika dilihat dari kinerja memori, skor yang diperoleh adalah 2428 dan untuk Disk Mark adalah 12330. Kedua nilai tersebut di atas rata-rata, yang masing-masing adalah 1777 dan 3602.

Uji CPU GeekBench 4

Ketika melakukan benchmarking CPU dengan GeekBench, maka skor kinerja inti prosesor untuk single core adalah 6079. Sedangkan nilai untuk multi-core adalah 21245. Pengujian OpenCL dengan GeekBench pun tim Teknogav.com lakukan untuk masing-masing prosesor grafis. Pada pengujian Intel Iris Xe, nilai yang diperoleh adalah 86059. Sedangkan untuk pengujian menggunakan Intel Iris Xe Max, skor yang diperoleh adalah 108640.

Uji Open CL Intel Iris Xe dengan Geekbench 4
Uji Open CL Intel Iris Xe Max dengan Geekbench 4
Sistem informasi sistem pun berusaha diambil menggunakan CPU-Z. Ternyata CPU-Z salah mendeteksi prosesor grafis kedua ini, kemungkinan karena database yang dimiliki CPU-Z belum update.
CPU-Z

Baca juga: Review ASUS ZenBook Flip 13 (UX363E), Laptop Convertible Dukung Mobilitas

Harga yang dibanderol pada ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini adalah Rp 13.799.000. Ternyata sangat terjangkau ya, apalagi dengan fitur-fitur canggih yang ditawarkan dan hasil benchmark yang luar biasa. Pembelian ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) sudah bisa dilakukan pada e-commerce berikut ini.

https://invol.co/clvfba
Klik untuk membeli ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) di Blibli



Kelebihan

Keistimewaan ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini terletak pada fleksibilitas layar convertible yang diusungnya. Teknologi layar sentuh yang diusung oleh laptop ini menawarkan kreativitas tanpa batas penggunanya. Flekbilitas lain pun ditawarkan oleh ketersediaan port USB tipe-C yang bisa digunakan untuk pengisian daya dan display output.

Tak hanya kinerja Intel Core generasi ke-11 yang mumpuni. ASUS VivoBook Flip 14 (TP470) ini juga lebih canggih dengan dua prosesor grafis yang menunjang kinerja grafis laptop. Semuanya ini dikemas dalam dimensi yang ringkas dan ringan sehingga mendukung mobilitas pengguna.

Kekurangan

Kamera pada laptop ini belum dilengkapi dengan shutter atau penutup fisik.

Spesifikasi ASUS VivoBook Flip 14 (TP470)

Sistem Operasi

Windows 10 Home Single Language 64

Prosesor

Intel® Core™ i5-1135G7 Processor 2.4 GHz (8M Cache, up to 4.2 GHz)

Form Factor

Laptop convertible

Memori

LPDDR4X 4266 8 GB Onboard memory

Memori Internal

SSD PCIe 3.0 NVMe M.2 512 GB

Layanan awan

OneDrive

Layar

14.0" (16:9) IPS-Level FHD (1920x1080), Touchscreen with stylus input (included)

Grafis

Intel® Iris Xᵉ Max Graphics with 4GB DDR4X VRAM

Intel® Iris Xᵉ Graphics

Port

1x HDMI 1.4, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x DC-in//1x USB 2.0 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x Thunderbolt™ 4 supports display and power delivery, Micro SD card reader

Audio

SonicMaster, Audio by ICEpower®, Built-in speaker, Built-in array microphone, harman/kardon certified

Webcam

HD 720 p

Keyboard

Full-size backlit (optional), with 1.4 mm key travel

Touchpad

Integrated NumberPad 2.0 (optional)

Intelligent palm-rejection

Precision Touchpad (PTP) technology supports up to four-finger smart gestures

Konektivitas

Wi-Fi 6 (Gig+) (802.11ax), Bluetooth 5.0 (Dual band) 2*2

Jenis Catu Daya


Fast charging: 60% in 49 minutes

65W power adapter

Plug Type: ø4 (mm)

(Output: 19 V DC, 2.37 A, 65 W)

(Input: 100-240 V AC, 50/60 Hz universal)

Jenis Baterai

42WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion

Dimensi

32.40 x 22.00 x 1.87 ~ 1.87 cm (WxDxH)

Bobot

1,5 kg

Warna

Indie Black

Garansi

2 tahun garansi global

Share:

Artikel Terkini