Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Tangguh dengan AMD Ryzen 5600U Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Tangguh dengan AMD Ryzen 5600U ~ Teknogav.com

Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Tangguh dengan AMD Ryzen 5600U


Teknogav.com -  Perkembangan teknologi yang digunakan sehari-hari terus berkembang makin cerdas dan intuitif, mulai dari smart home sampai ruang kantor di rumah.Lenovo pun menghadirkan perangkat yang serbaguna untuk digunakan saat di rumah atau di perjalanan. September ini, Lenovo menghadirkan laptop terkininya yang memiliki desain ramping dan ringan, yaitu Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro. Laptop ini merupakan lini laptop premium namun dengan harga yang terjangkau.

Desain Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro yang tipis dan ringan ini memudahkan untuk digunakan di mana saja. Ketebalan laptop ini hanya 17,9 mm dengan bobot 1,41 kg. Laptop ini menggunakan bahan aluminium dengan anodized surface treatment. Tampilannya terlihat menarik dalam warna Storm Grey.

Baca juga: Review Lenovo IdeaPad S340, Laptop Murah Andalkan Kinerja AMD Ryzen

Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro

Lenovo IdeaPad 5 Pro 14” memiliki layar berukuran 14 inci dengan  resolusi 2,2K (2240 x 1400 piksel. Teknologi layar yang digunakan adalah In-Plane Switching (In-Plane Switching) dengan fitur anti-glare an kecerahan 300 nits. Layar terasa lebih lapang 5% berkat rasio aspek 16:10. Fitur-fitur lain pada layar termasuk  90%+ AAR dan color gamut 100% sRGB. Berbagai fitur tersebut mengoptimalkan layar laptop ini untuk streamin dan hiburan. Apalagi audionya sudah didukung Dolby Atmos yang menjamin pengalaman premium saat menikmati hiburan.

Kinerja Prosesor dan Keandalan Fitur Lenovo IdeaPAd Slim 5 Pro

Fitur-fitur premium pada Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro termasuk prosesor tangguh terkini dari AMD, yaitu Ryzen 5000 Series. Prosesor ini dibangun pada arsitektur Zen 3, memiliki enam inti dan 12 thread. Kecepatan clock prosesor tersebut 2,3 GHz yang dapat dimaksimalkan sampai 4,3 GHz dengan Boost. Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, kinerja prosesor ini meningkat signifikan. Tingginya kinerja tersebut berkat kemampuan prosesor memberikan instruksi yang lebih tinggi per jam, latensi lebih rendah dan peningkatan efisiensi energi..

Baca juga: Lenovo Pamerkan Jajaran Perangkat Canggih dengan AMD Ryzen 4000 Series 

Prosesor tersebut didampingi oleh kartu grafis diskret NVIDIA GeForce MX450 yang dibandun dengan arsitektur ‘Turing’. Arsitektur tersebut mendukung kinerja supercharged sampai 46% lebih cepat dibandingkan kartu grafis MX350 generasi sebelumnya.

Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro

Mode kinerja pada laptop ini dapat dipilih menggunakan fitur Fn + Q. beberapa mode yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Extreme untuk kinerja maksimum
  • Intelligent Cooling untuk kinerja yang imbang
  • Battery Saving untuk memaksimalkan daya tahan baterai

Fitur-fitur premium lainnya mencakup Glance by Mirametrix dan Flip to Start. Fitur Glance by Mirametrix memungkinkan penguncian layar secara otomatis ketika pengguna meninggalkan laptop tersebut. Sementara itu fitur Flip to Start akan  menyalakan laptop dan booting sistem secara otomatis saat cover laptop dibuka. Selain itu tersedia juga fitur Privacy Alerts untuk memperingatkan pengguna ketika sedang menggunakan koneksi internet.

Laptop premium ini siap memenuhi kebutuhan dan bisa digunakan dalam jangka waktku yang lama. Baterai pada laptop didukung juga oleh teknologi Rapid Charge Express versi terkini. Fitur ini memungkinkank pengisian daya singkat selama 15 menit saja untuk pmakaian sampai dua jam. Tentunya akan lebih memberikan kenyamanan saat menggunakan laptop ini, baik di rumah, jalan atau kantor.

Harga dan Kelengkapan Perangkat Lunak

Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro dibanderol dengan harga Rp14.699.00. Pembelian dapat dilakukan di Lenovo Official Store secara online dan offline. Berikut ini adalah beberapa e-commerce yang menjual Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro secara online:

https://invol.co/clvfba
Klik untuk membeli Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro di Blibli
Klik untuk membeli Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro di Tokopedia
Klik untuk membeli Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro di Lazada

Setiap pembelian IdeaPad 5 Slim Pro sudah termasuk dengan Microsoft Office Home & Student 2019 senilai Rp1.799.000. Perangkat lunak ini memberikan manfaat bagi pelanggan untuk memperoleh aplikasi resmi seumur hidup tanpa biaya tambahan.

Baca juga: Lenovo Ideapad C340 Laptop Convertible Berkinerja Tinggi dengan Harga Terjangkau

Spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro

Share:

Artikel Terkini