Reno7 Series dan OPPO Watch Free Meluncur 2 Maret 2022 Reno7 Series dan OPPO Watch Free Meluncur 2 Maret 2022 ~ Teknogav.com

Reno7 Series dan OPPO Watch Free Meluncur 2 Maret 2022

Teknogav.com – Usai sudah serangkaian acara perkenalan OPPO Reno 7 Series di Indonesia. OPPO akan segera meluncurkan jajaran smartphone OPPO Reno 7 series secara resmi pada 2 Maret 2022 mendatang. Pada acara Reno 7 Series Pre-Launch Event, OPPO pun memaparkan spesifikasi dari masing-masing smartphone lebih detil. OPPO juga menjelaskan spesifikasi perangkat wearable IoT OPPO Watch Free yang akan diluncurkan bareng dengan jajaran Reno7 series nanti.

“Kami menutup rangkaian acara perkenalan Reno7 Series hari ini (24/2). Selanjutnya perangkat OPPO Reno7 Series 5G akan meluncur tanggal 2 Maret 2022 melalui platform media sosial resmi OPPO Indonesia. Platform tersebut mencakup Instagram, Facebook, dan YouTube pada pukul 19.00 WIB. Kami juga akan memperkenalkan perangkat Reno7 dan juga perangkat IoT baru, Watch Free,” ucap Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Fitur-fitur Andalan Reno7 Series

Jajaran smartphone OPPO Reno7 series akan mengusung fitur portrait sebagai andalannya. Fitur tersebut tak hanya disematkan pada kamera belakang, tetapi juga di kamera depan. OPPO berupaya dapat menghasilkan foto potret layaknya hasil kamera DSLR yang memiliki lensa bukaan besar menggunakan Reno7 series.

Baca juga: Serangkaian OPPO Reno7 Series Siap Meluncur, Ini Fitur-fitur Utamanya!

Kamera pada Reno7 series memberikan kebebasan untuk mengatur kedalaman bidang dan ruang tajam melalui kemampuan meniru sifat optik kamera DSLR. Portrait mode pada Reno7 series dapat mensimulasikan 25 tingkatan ukuran diafragma yang dapat disesuaikan mulai dari F0.95 hingga F16. Kamera Reno7 series juga dibekali efek bokeh flare untuk mencapai efek bokeh layaknya produksi video profesional dengan lensa bukaan lebar. Semua ini dapat dihasilkan hanya menggunakan smartphone.

OPPO Reno7 Z 5G dan Reno7 5G

OPPO juga memaparkan fitur-fitur andalan lain yang diusung jajaran Reno7 series. Fitur-fitur tersebut mencakup ColorOS, PC Connect, AI System Booster, OPPO Omoji, dan Anti-Peeping Notifications. Antarmuka ColorOS 12 mengoptimalkan cara menampilkan teks dalam 67 bahasa yang digunakan di lebih dari 140 negara atau wilayah di seluruh dunia. Selain itu tersedia juga ikon 3D yang tampak lebih hidup dengan tekstur dof dan interaksi intuitif dengan cahaya virtual. 

OPPO Omoji merupakan fitur emoji animasi 3D yang didukung algoritma Face Capture. Fitur ini memungkinkan pengguna berekespresi dengan gaya unik melalui avatar emoji yang bisa dipersonalisasi. Ada lebih dari 200 aksesori keren dan ekspresi dinamis yang tersedia untuk dikustomisasi. Setiap Omoji dibuat dengan memadukan hingga 50 bentuk wajah yang berbeda menjadi satu. Pembuatan Omoji ini juga mengandalakan 77 tiik fitur wajah yang terdeteksi kamera.

Fitur-fitur Anti-Peeping Notifications akan melindungi privasi ketika menggunakan perangkat di tempat umum. Konten notifikasi akan disembunyikan jika mendeteksi orang lain melihat layar saat pesan muncul. Privasi data dan keamanan informasi di perangkat Reno7 Series pun sudah menyandang sertifkasi ISO:270001, ePrivacy dan TRUSTe. 

Pengguna dapat dengan mudah menghubungkan smartphone ke komputer dengan PC Connect memanfaatkan kode QR. Fitur ini memungkinkan untuk pengendalian smartphone melalui komputer. Penyuntingan pun dapat dilakukan lintas perangkat. File dapat disunting di komputer lalu disimpan otomatis di smartphone. Transfer file pun mudah dilakukan, cukup dengan drag and drop antara smartphone dan komputer melalui menu berbagi.

OPPO Reno7 5G

OPPO Reno7 5G warna Startrails Blue

Seperti telah diungkapkan di awal, desain penampang belakang Reno7 5G dibuat dengan proses Laser Direct Imaging (LDI). Teknologi laser engraving diterapkan LDI pada lapisan di atas lapisan OPPO Glow. Gradasi warna yang dapat berubah secara dinamis dan tahan gores dihasilkan oleh lapisan OPPO Glow tersebut.

Baca juga: Desain OPPO Reno7 5G Makin Kinclong dengan LDI

Sumber daya pada Reno7 5G mengandalkan baterai berkapasitas 4.500 mAh. Pengisian daya baterai tersebut sudah didukung teknologi super fast charging 65 W SUPERVOOC™. Teknologi tersebut mampu mengisi daya dari kondisi kosong sampai 100% penuh hanya dalam kisaran waktu 31 menit. Koneksi internet pada Reno7 5G dijamin lancar dengan kompatibilitas 5G pada frekuensi N1, N3 dan N40. Kemampuan tersebut didukung oleh prosesor Dimensity 900 5G besutan MediaTek.

Layar AMOLED berukuran 6,4 inci pun terasa lapang. Refresh rate 90 Hz pada layar memberikan pengalaman main game, multimedia dan media sosial lebih lancar. Kemulusan kinerja tersebut juga berkat dukungan RAM berkapasitas 8 GB yang bisa ditingkatkan sampai 5 GB dari ruang media penyiimpanan. Media penyimpanan smartphone ini sendiri memiliki kapasitas 256 GB. Jika masih kurang, kapasitas tersebut ditambah dengan menyematkan kartu microSD dengan kapasitas sampai 1 TB.

OPPO Reno7 Z 5G

Desain Ultra-Slim Retro  yang diusung Reno7 Z 5G memiliki bingkai samping yang datar. Kinerja smartphone ini dilengkapi chipset Snapdragon® 695 5G yang kompatibel dengan seluruh operator telekomunikasi penyelenggara jaringan 5G di Indonesia. Chipset tersebut mendukung penggunaan band N1, N3 dan N40.

Kinerja prosesor didukung oleh RAM berkapasitas 8 GB yang dapat diperbesar sampai 5 GB menggunakan ruang media penyimpanan. Sementara itu ruang media penyimpanan internal memiliki kapasitas 128 GB yan bisa ditambah sampai 1 TB menggunakan microSD.

OPPO Reno7 Z 5G

Tampilan berpendar yang diperkenalkan OPPO pada smartphone Find 7 di tahun 2013 kini diadopsi pada Reno7 Z 5G. Fitur ini menggunakan dua lampu breathing yang disembunyikan di bawah dua cincin dekorasi lensa. Ketika ada panggilan masuk, notifikasi maupun saat memuat game, maka lampu tersebut akan menyala.

Sumber daya Reno7 Z 5G mengandalkan baterai berkapasitas 4.500 mAh. Perangkat ini pun didukung teknologi pengisian daya cepat 33 W SUPERVOOC™. Teknologi tersebut dapat mengisi daya dari kondisi kosong sampai penuh hanya dalam 63 menit.

Layar pada Reno7 Z 5G ini menggunakan panel AMOLED berukuran 6,4 inci yang memiliki resolusi FHD+. Sertifikasi Netflix HD dan Amazon HD Streaming yang disandang layar tersebut menjamin pengalaman menonton konten streaming yang nyaman. Reno7 Z 5G juga merupakan salah satu smartphone pertama dengan peringkat A tingkat atas dalam sertifikasi TÃœV SÃœD 36-Month Fluency. Sertifikasi dilakukan asosiasi inspeksi teknis TÃœV SÃœD untuk menilai kelancaran perangkat elektronik secara berkelanjutan berdasarkan waktu penggunaan 2-3 tahun.

OPPO Reno7

Desain Ultra-Slim Retro dengan bingkai yang datar pun diusung oleh Reno7. Warna Sunset Orange pada Reno7 dibuat dengan teknik pemrosesan Fiberglass-Leather dengan bahan kaca pertama di industri sehingga memberi nuansa premium. Bahan kaca tersebut juga membuat warna tahan lama. Efek Fiberglass-Leather dicapai menggunakan proses pelapisan dan pemanggangan 6x pada bahan yang mirip tekstur butiran kulit leci. Kemudian bahan tersebut diintegrasikan ke penutup belakang smartphone. Proses akhir Fiberglass-Leather menjadikan lapisan ini lebih tipis dan tahan lama dibandingkan lapisan kulit imitasi lain. Lapisan ini juga lebih rama lingkungan karena prosesnya tidak perlu injection moulding.

OPPO Reno7

Baca juga: Segera Hadirkan Smartphone Reno Terbaru, OPPO Perkuat Slogan ‘Portrait Expert’

Smartphone ini dibekali kamera yang didukung sensor SONY IMX 709. Jika dibandingkan dengan sensor IMX 616 pada kamera depan smartphone Reno6 Pro, maka kepekaan cahaya IMX 709 lebih tinggi 60%. Selain itu sensor tersebut pun dapat mengurangi noise 35% dibandingkan IMX 616. Fitur Micro-Lens yang pernah diusung pada Find X3 Pro pun disematkan pada Reno7, yaitu 30 Micro-Lens untuk menangkap gambar mikroskopis.

OPPO Watch Free

Kejutan yang diberikan OPPO pada acara Reno7 Series Pre-Launch Event adalah perkenalan OPPO Watch Free yang hemat daya baterai. Pada penggunaan secara umum, daya pada smartwatch ini mampu bertahan sampai 14 hari. Perangkat ini juga didukung pengisian daya cepat VOOC Flash Charge yang memungkinkan pengisian waktu hanya 4 menit untuk penggunaan seharian. OPPO Watch Free memiliki lebih dari 100 mode olahraga dan fitur-fitur pemantauan kesehatan. Berikut ini adalah fitur-fitur tersebut:

  • Pengukuran kadar oksigen dalam darah yang berkelanjutan
  • Pemantauan dan analisa tidur secara profesional, komprensid dan dipersonalisasi menggunakan Osleep. Fitur ini dapat bekerja sebelum, selama dan setelah tidur sehingga dapat mendeteksi masalah tidur secara efektif dan memberikan saran waktu tidur yang tepat.

OPPO Watch Free

Pengguna smartwatch juga dapat tampil trendi dan tak mudah bosan berkat ketersediaan 40 watch face yang stylish untuk menghias layar. Layar tersebut menggunakan panel AMOLED berukuran 1,64 inci. Bobot OPPO Watch Free sangat ringan, hanya 33 gram. Canggihnya lagi, smartwatch ini dapat digunakan untuk berenang karena memiliki fitur waterproof 5 ATM.

Peluncuran Resmi

OPPO akan meluncurkan perangkat Reno7 series 5G dan Watch Free pada 2 Maret 2022  pukul 19.00 WIB. Peluncuran tersebut akan ditayangkan di media sosial resmi OPPO Indonesia baik pada halaman Facebook, Instagram maupun YouTube.

Spesifikasi OPPO Reno7 5G

Prosesor

MediaTek Dimensity 900 5G

Kamera Depan

32 MP F/2.4

Kamera Utama

64 MP Kamera Utama F/1.7

8 MP Kamera Sudut Lebar F/2.4

2 MP Kamera Makro F/2.4

Warna

Startrails Blue, Starry Black

Ketebalan

Sekitar 7,81 mm

Bobot

Sekitar 173 gram

Material Penutup Belakang

OPPO Glow, laser Direct Imaging (LDI)

Layar

6.4“ AMOLED Display

Refresh Rate 90 Hz

Touch Sampling Rate sampai 180 Hz

Sidik Jari

In-display Fingerprint Unlock

Baterai

4500mAh, 65W SUPERVOOCTM

RAM & Penyimpanan

RAM 8 GB +  Ekspansi RAM sampai 5 GB

Media penyimpanan 256 GB

Slot MicroSD hingga  1 TB

Teknologi Pendinginan

Multi-Cooling System

Konektivitas

5G (Band N1, N3 & N40)

Sistem Operasi

Android yang dikemas ColorOS 12

Spesifikasi OPPO Reno7 Z 5G

Prosesor

Snapdragon 695 5G

Kamera Depan

16 MP F/2.4

Kamera Utama

64 MP Kamera Utama F/1.7

2 MP Kamera Bokeh F/2.4

2 MP Kamera Makro F/2.4

Warna

Rainbow Spectrum, Cosmic Black

Ketebalan

Rainbow Spectrum: Sekitar 7,55 mm

Cosmic Black: Sekitar 7,49 mm

Bobot

Sekitar 173 gram

Material Penutup Belakang

Rainbow Spectrum: Three-layer texture &Two-layer coating process

Cosmic Black: OPPO Glow

Layar

6.4“ AMOLED Display

Refresh Rate 60 Hz

Sidik Jari

In-display Fingerprint Unlock

Baterai

4500mAh, 33W SUPERVOOCTM

RAM & Penyimpanan

8GB RAM +  Ekspansi RAM hingga 5GB

Media penyimapanan 128 GB

Slot MicroSD hingga  1 TB

Konektivitas

5G (Band N1, N3 & N40)

Sistem Operasi

Android yang dikemas ColorOS 12

Spesifikasi OPPO Watch Free

Warna

Black dan Vanilla

Dimensi

46 mm × 29,7 mm × 10,6 mm

Bobot

32,6 g (bodi & tali)

Layar

1,64 inci AMOLED display

Kapasitas Baterai

230 mAh

Daya Tahan Baterai

14 hari

Kapasitas Penyimpanan

128 MB

Sensor

6-axis motion sensor, optical heart rate sensor, optical SpO2 sensor, and ambient light sensor

Fitur Pemantauan Kesehatan

Continuous second-level SpO2 monitoring, Sleep Monitoring, Real-time Heart Rate monitoring, Daily Activity, Stand-up Reminders

Rating Tahan Air

5 ATM



Share:

Artikel Terkini