Tampilkan postingan dengan label Aplikasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Aplikasi. Tampilkan semua postingan

Kembali Mengudara, Pelita Air Tunjuk tiket.com sebagai Penyedia Tiket Perdana


Teknogav.com – Maskapai penerbangan Pelita Air kembali beroperasi melayani penerbangan berjadwal. Sejak tanggal 6 Mei 2022, tiket.com sudah menjual tiket penerbangan menggunakan Pelita Air tersebut. Pelita Air adalah bagian dari PT Pelita Air Service (PAS) yang merupakan anak perusahaan Pertamina di bidang penerbangan. PAS berdiri sejak tahun 1970 di Indonesia.

Share:

Platform Meta Esports NEVV Raih Penghargaan V+ Challenge


Teknogav.com – NEVV merupakan platform meta esports yang dikembangkan oleh perusahaan rintisan asal Indonesia, yaitu PT Electronic Sports Indonesia (ESID).  Platform karya anak bangsa ini berhasil meraih posisi runner-up ke dua dalam ajang Tencent Cloud Global V+ Challenge. Kompetisi ini mengharuskan perusahaan-perusahaan memaparkan rencana bisnis dan pengembangan produk mereka. Tentu saja mereka harus dapat berinovasi berdasarkan teknologi cloud audio dan video Tencent Cloud yang berkualitas tinggi.

Share:

Helo Gelar Kampanye #HeloRamadan untuk Berbagi Informasi dan Hiburan Seru


Teknogav.com – Platform media sosial berbasis video Helo menyelenggarakan kampanye #HeloRamadan sampai hari raya lebaran. Pada kampanye ini tersedia berbagai program menarik yang mencakup tantangan mingguan, kajian online ustaz dan interaksi dengan para pesohor. Selain itu ada begitu banyak inspirasi perayaan Ramadan dari para kreator, serta informasi dan berita terkini mengenai kegiatan di bulan Ramadan.
Share:

DANA Terus Dukung Program Kartu Prakerja


Teknogav.com – Dompet digital DANA telah mendukung Program Kartu Prakerja sejak tahun 2020. Dukungan tersebut diberikan dengan menjadi mitra resmi penyalur dana insentif bagi penerima program.  Pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang ke-24 telah dibuka pemerintah sejak 17 Maret 2022. DANA pun kembali ditunjuk menjadi mitra resmi penyalur dana insentif program tersebut. Pemanfaatan DANA sebagai penyaluran dana insentif Program Kartu Prakerja tentu saja berperan dalam mendorong peningkatan inklusi keuangan.

Share:

Pinhome dan SMF Berkolaborasi Permudah Masyarakat Miliki Rumah


Teknogav.com – Platform e-commerce properti Pinhome berkolaborasi dengan PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) (SMF) untuk memfasilitasi masyarakat memiliki rumah dengan kemudahaan pembiayaan. Tak perlu takut terjerumus pinjaman online (pinjol), karena SMF adalah BUMN yang dibentuk khusus untuk mendukung sektor perumahan. BUMN ini pun bernaung di bawah kementerian keuangan. Kolaborasi antara Pinhome dan SMF menghadirkan program khusus #CicilDiPihome bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau tidak tetap. Program ini tentunya akan meudahkan mereka  yang umumnya sulit melakukan pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Share:

Smartfren Business Smart Workspace, Solusi Digitalisasi Bisnis Terpadu


Teknogav.com – Smartfren Business Smart Wokspace merupakan solusi untuk menyediakan ruang kerja digital, layanan internet terbaik dan sistem komunikasi virtual bagi bisnis. Ketiga hal tersebut merupakan unsur penting dalam mengembangkan perusahaan di era digital. Solusi ini dihadirkan Smartfren Business sebagai solusi terpadu untuk membantu meningkatkan kinerja perusahaan termasuk Usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Share:

Wacom dan ClassPoint Berkolaborasi Tawarkan Solusi Efektif Kegiatan Belajar Mengajar

Teknogav.com – Perkembangan teknologi digital begitu pesat, terutama sejak pandemi COVID-19 melanda. Tak hanya kegiatan bekerja dan berbelanja saja yang beralih ke digital, demikian juga dalam hal belajar mengajar.  Tentunya ini menjadi tantangan bagi pendidik, karena harus mengasah keterampilan dalam mengoperasikan berbagai perangkat digital dan perangkat lunak terkini. Upaya ini penting agar dapat memberikan bahan pembelajaran yang menarik, efektif dan interaktif bagi murid-muridnya.

Share:

Paessler Mudahkan Perusahaan Pantau Teknologi Informasi dengan Perangkat Lunak Monitoring

Teknogav.com – Paessler merupakan penyedia perangkat lunak pemantauan yang didirikan oleh Dirk Paessler. Layanan pemantauan yang disediakan Paessler mencakup tiga jenis, yaitu PRTG Network Monitor, PRTG Enterprise Monitor dan PRTG Hosted Monitor. Ketiga layanan tersebut menyedikan opsi bagi perusahaan dengan berbagai skala, mereka pun dapat menentukan penggunaan layanan secara on-premise atau cloud.

Share:

OYO dan Kemenparekraf Berkolaborasi Luncurkan Program Maju Bersama Desa Wisata

Teknogav.com – Pemerintah sedang fokus mengembangkan potensi Desa Wisata di berbagai wilayah Indonesia seiring tren konsep wisata yang bersahabat dengan masyarakat lokal. Promosi keunikan dan kearifan lokal pun dilakukan pemerintah, salah satu cara untuk mempercepat pengembangan wisata lokal ini adalah dengan digitalisasi. Hal ini penting seiring dengan perilaku wisatawan di era pandemi yang makin dekat dengan teknologi.

Share:

Ini 5 Fitur Baru SHAREit untuk Tingkatkan Kinerja Smartphone

Teknogav.com – SHAREit merupakan platform konten digital online dan offline global. Aplikasi-aplikasi yang dihadirkan SHAREit Group beragam, termasuk tools di kategori utilitas, sampai aplikasi konten hiburan digital. Platform periklanan berbasis aplikasi SHAREit menduduki posisi ke-4 dalam hal volume indeks IAP di semua kategori non-game pada tahun 2021. Posisi tersebut setelah Google, Facebook dan TikTok. Kini SHAREit menghadirkna fitur-fitur baru yang inovatif dalam menyambut tahun 2022 ini.

Share:

Tips Memilih Kursus Online Bahasa Inggris

Teknogav.com – Ketika pandemi COVID-19 melanda dunia, ruang gerak masyarakat dibatasi demi mencegah penyebaran virus yang cepat. Hal ini justru membuka kesempatan untuk mengasah keahlian baru sambil mengisi waktu luang. Kursus bahasa Inggris merupakan salah satu sarana belajar yang diminati untuk dapat meningkatkan kompetensi. Banyak kursus bahasa Inggris online bermunculan dengan tawaran dan promosi menarik. Sayangnya tak semuanya berkualitas, berikut ini adalah tips untuk memilih kursus bahasa Ingris yang berkualitas.

Share:

Ternak Uang Dukung Kebebasan Finansial dengan Kampanye Financial Take Off


Teknogav.com – Ternak Uang merupakan platfom edukasi di bidang keuangan dari PT Ternak Uang Nusantara. Demi mendukung generasi muda menghadapi krisis keuangan, termasuk yang disebabkan pandemi, maka Ternak Uang menggelar kampanye Financial Take Off. Kampanye tersebut berisi serangkaian kegiatan dan layanan edukasi seputar manajemen keuangan dan instrumen investasi. Edukasi tersebut akan disampaikan oleh para mentor dan pakar yang berpengalaman di bidang masing-masing.
Share:

Rayakan Momen Gajian, tiket.com Tawarkan Promo Liburan Spektakuler

Teknogav.com – Setiap bulan, tiket.com menyelenggarakan program akhir bulan ‘Diskon Tanggal Muda’ untuk merayakan momen gajian. Kali ini program digelar selama periode 25 Februari sampai 4 Maret 2022. Kemeriahan tersebut pun ditambah dengan promo ‘Flysale’, ‘Saleprise’ dan ‘Mendadak Diskon; selama periode 25 Februari sampai 2 Maret 2022.

Share:

DANA Berhasil Tembus 100 Juta Pengguna

Teknogav.com – Pertumbuhan pengguna DANA pada tahun 2021 mencapai 90% yang menjadi tonggak perjalanan sejak resmi diluncurkan di akhir tahun 2018. Kinerja positif tersebut terus berlanjut dengan keberhasilan dana menembus 100 juta pengguna di seluruh Indonesia. Keberhasilan tersebut mencerminkan upaya dan komitmen DANA dalam mendorong keuangan digital yang inklusif. Upaya ini dilakukan DANA sebagai dompet digital dengan solusi transaksi yang aman, mudah dan nyaman.

Share:

StraitsX Business Account Perluas Solusi stablecoin XIDR untuk Bisnis

Teknogav.com – Xfers merupakan perusahaan perusahaan fintech asal Singapura yang memiliki lisensi dari Monetary Authority of Singapore (MAS) untuk penerbitan uang elektronik. Perusahan tersebut mengembangkan platform aset digital StraitsX yang beroperasi di Asia Tenggara. Kini StraitsX menghadirkan ‘StraitsX Business Account’ di Indonesia untuk memperluas solusi stablecoin XIDR. Akun tersebut menyediakan infrastruktur dan solusi aset yang terjangkau, mudah diakses dan developer-friendly bagi berbagai kalangan bisnis.

Share:

Prixa Gandeng AdMedika untuk Sediakan Layanan Kesehatan Digital Komprehensif

Teknogav.com – Platform digital kesehatan Prixa menjalin kolaborasi strategis dengan AdMedika yang merupakan perusahaan Total Health Solution untuk menciptakan ekosistem yang terhubung. Kolaborasi ini memudahkan pengguna AdMedika mendapatkan layanan kesehatan digital secara cashless. Layanan kesehatan tersebut mencakup pengecekan gejala, telekonsultasi, e-resep sampai pesan-antar farmasi berbasis kecerdasan buatan (AI). Harapannya kolaborasi tersebut dapat menyederhanakan proses bisnis antara klien dan Prixa.
Share:

Glance Perkuat Strategi demi Tingkatkan Konten di Lock Screen Smartphone


Teknogav.com - Glance merupakan platform berbasis kecerdasan buatan (AI) yang memungkinkan pengguna smartphone untuk menikmati konten di lock screen smartphone mereka. Tahun 2022 ini, Glance fokus untuk memperkuat tim lokal di Indonesia melalui kolaborasi dengan merek ternama, publisher dan kreator. Upaya tersebut merupakan bagian dari strategi ‘Indonesia First’ demi menyajikan konten lokal yang premium dan relevan di lock screen smartphone. Harapannya strategi ‘Indonesia First’ dapat menciptakan peluang monetisasi bagi pembuat konten lokal, merek dan publisher di pasar Indonesia.
Share:

Aplikasi Loyalitas OttoPoint Perluas Kemitraan dengan Perbankan dan Bengkel


Teknogav.com  - Ottopoint merupakan perusahaan penyedia aplikasi program loyalitas yang bertujuan membantu pelaku bisnis meningkatkan kesetiaan pelanggan sambil menjaring konsumen baru. Perusahaan ini bagian dari divisi fintech OttoDigital Group. Awal didirikan tahun 2019, OttoPoint fokus pada program loyalitas pelangggan berbasis koalisi yang menggandeng berbagai brand dalam satu ekosistem menguntungkan. Kini program loyalitas koalisi OttoPoint sudah menjalin kemitraan dengan banyak brand dari berbagai industri, termasuk finansial, digital, bengkel dan lain-lain.

Share:

VIDA Dukung Verifikasi Identitas pada Solusi TTE DocuSign


Teknogav.com – PT. Indonesia Digital Identity (VIDA) mengumumkan kemitraan dengan DocuSign yang merupakan penyedia layanan Tanda Tangan Elektronik (TTE) global. Kemitraan ini menyediakan pilihan bagi pengguna TTE DocuSign di Indonesia untuk menandatangani dokumen dengan verifikasi identitas online yang aman. Verifikasi identitas dilakukan VIDA dengan memanfaatkan teknologi pengenalan wajah yang didukung kecerdasan buatan (AI) sehingga dapat berlangsung cepat dan lancar.

Share:

Kini Belajar Bisa Sambil Berpetualang dengan Tema Disney di ZeniusLand

 
Teknogav.com – Zenius berkolaborasi dengan Disney menghadirkan konten bertema Disney pada ZeniusLand, aplikasi yang ditujukan untuk mendampingi anak belajar sambil berpetualang. Aplikasi yang diperkenalkan sejak September 2021 ini menawarkan konsep taman bermain dan belajar digital untuk mengeksplorasi pengetahuan baru secara interaktif. Kini aplikasi tersebut hadir dengan berbagai konten baru dan spesial hasil kolaborasi dengan Disney.
Share:

Artikel Terkini